Ada Krisis Kemanusiaan di Yaman, Arab Saudi Dalangnya

jpnn.com - Arab Saudi dinilai berdosa besar kepada warga sipil di Yaman. Pasalnya, mereka selama ini menghalangi bantuan masuk ke negara yang tengah dilanda perang itu.
Efeknya dari tindakan Saudi itu sangat luar biasa. Bukan hanya kelaparan, melainkan juga kekurangan obat dan maraknya penyakit kolera.
Penilaian ini disampaikan lembaga kemanusiaan yang merasakan langsung bagaimana sulitnya menyalurkan bantuan untuk korban perang di Yaman.
Mereka menganggap Saudi sebagai dalang dari krisis yang terjadi.
”Arab Saudi harus mendanai 100 persen kebutuhan krisis kemanusiaan di Yaman,” tegas David Beasley, direktur eksekutif World Food Program (WFP), salah satu badan di PBB, kepada kantor berita Reuters pada Senin (4/9).
Beasley sudah begitu muak dengan tindakan Saudi di Yaman. Sebab, selama ini, sangat jarang ada petinggi PBB yang mengkritik salah satu pihak saja dalam sebuah konflik.
Tokoh yang pernah menjadi gubernur South Carolina, Amerika Serikat (AS), itu memberikan tiga pilihan pada Saudi.
Yakni, mengakhiri perang, mendanai krisis, atau melakukan dua-duanya.
Arab Saudi diduga menghalangi bantuan untuk korban perang masuk ke Yaman. Efeknya luar biasa.
- 2 Kartu Merah, Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
- Perkuat Hubungan Dua Negara, Mohsein Saleh Al Badegel Pertemukan Bamsoet & KADIN Saudi
- MIND ID Terima Kunjungan Menteri Perindustrian dan SDM Arab Saudi di Indonesia
- Kementerian P2MI Memfasilitasi Kepulangan 124 Pekerja Migran dari Arab Saudi
- Pemerintah Diminta Cabut Moratorium Pengiriman Pekerja Migran Indonesia ke Timur Tengah
- Ceritakan Persahabatan Puluhan Tahun dengan Prabowo, Raja Yordania: Tak Terlupakan