Ada Mahasiswi Ajak Ngamar, Eh Ternyata Cuma Modus
jpnn.com - jpnn.com - Aksi pemerasan dengan modus mengumpan wanita nakal sebagai jebakan kembali terjadi. Kali ini korbannya Adheteo Trijaspian, 19, seorang mahasiswa asal Manna Kabupaten Bengkulu Selatan.
Tim Buser Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Bengkulu telah menangkap seorang tersangka berinisial Pr, 19, Selasa (7/2).
Direktur Reskrimum Polda Bengkulu, Kombes Polisi A Rafik menerangkan, Pr bersama seorang rekannya Rk (masih buron) diduga sengaja menggunakan peran seorang wanita, sebut saja Bunga, 19, sebagai umpan.
Bunga dijadikan umpan untuk merayu korban. Begitu Adheteo termakan jebakan. Kemudian mereka “ngamar” di sebuah hotel di kawasan Pantai Panjang, Senin malam (6/2).
Pr dan Rk menjalankan perannya. Mereka sudah mendesain untuk merekam adegan dalam kamar yang dilakukan korban dan Bunga.
Mengaku sebagai seorang anggota intelkam Polda Bengkulu, Pr dan Rk menggerebek kamar yang dihuni korban dan Bunga. Ketika itu Pr langsung menegaskan akan memproses hukum perbuatan korban yang sudah terekam video.
Bila tidak ingin diproses, Pr memberikan penawaran uang damai Rp 5 juta. Karena ketakutan, korban memenuhi permintaan tersebut.
Namun beruntung korban cepat melapor. Ketika akan menyerahkan uang, Selasa lalu, polisi berhasil menangkap Pr. Sayangnya rekannya, Kr, kabur.
Aksi pemerasan dengan modus mengumpan wanita nakal sebagai jebakan kembali terjadi. Kali ini korbannya Adheteo Trijaspian, 19, seorang mahasiswa
- Buntut Pemerasan Penonton DWP, Kapolda Metro Jaya Mutasi Besar-besaran
- Lakukan Pemerasan & Penipuan, 3 Tersangka Kasus Kematian Dokter Aulia Terancam 9 Tahun Penjara
- Pemerasan Penonton DWP, Polri Harus Periksa Pimpinan 18 Oknum Polisi
- 18 Polisi Terduga Pemeras Penonton DWP Mencoreng Institusi, Kompolnas Minta Polri Tegas
- Propam Polri Amankan Belasan Polisi Terduga Pemeras di DWP
- Irjen Cahyono Bicara Kasus Pemerasan oleh Firli Bahuri