Ada Menteri Mbalelo, Istana Pastikan Kabinet Kerja Tetap Solid

jpnn.com - JAKARTA - Kabar tentang adanya menteri di Kabinet Kerja yang menghina Presiden Joko Widodo alias Jokowi telah beredar luas. Namun, pihak Istana Negara masih tenang-tenang saja menanggapi kabar yang pertama kali diungkap oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo itu.
Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno bahkan memastikan Kabinet Kerja tak terganggu dengan kabar soal adanya anggota Kabinet Kerja yang menghina Jokowi. "Masih solid kok," kata Pratikno sambil tersenyum di kompleks Istana Negara, Jakarta, Senin (29/6).
Hanya saja, Pratikno enggan menyebut identitas menteri yang dianggap mengeluarkan ucapan yang tidak pas terhadap presiden. Mantan rektor Universitas Gadjah Mada itu justru menyarankan wartawan menanyakan langsung identitas menteri mbalelo itu ke Tjahjo.
“Tanya Pak Tjahjo saja. Tolong konfirmasi saja ke beliau," imbuh Pratikno.(flo/jpnn)
JAKARTA - Kabar tentang adanya menteri di Kabinet Kerja yang menghina Presiden Joko Widodo alias Jokowi telah beredar luas. Namun, pihak Istana Negara
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jamin Keselamatan Kerja Buruh, Senator Filep: Percepat Revisi UU SJSN & Ratifikasi Konvensi ILO 102/1952
- Peringati Hari Kartini, Wamendagri Ribka: Perempuan Harus Bangkit dan Bertransformasi
- Besok Tes PPPK Tahap 2 Dimulai, Honorer Belum Bisa Cetak Kartu Ujian
- TNI Masuk Kampus, Legislator PDIP: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran
- Mahfud MD Sebut Kejaksaan Didukung Rakyat untuk Bersihkan Peradilan
- Didukung Dedi Mulyadi hingga Wamendikdasmen, BPN Justru Kalah Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung