Ada Messi, Ada Ambisi
Rabu, 24 April 2013 – 02:58 WIB
SEJAK jauh hari tim medis Barcelona sudah mempercepat terapi pemulihan untuk Lionel Messi. Kini, Messi dikabarkan sudah kembali fit dan siap tampil dalam leg pertama semifinal Liga Champions kontra tuan rumah Bayern Munchen. Atas hal itu, The Bavarians punya alasan untuk merasa cemas. Sebab, jika dimainkan, Messi bakal menebar teror di Allianz Arena. Spekulasi itu cukup beralasan jika melihat beberapa pertandingan Barca sebelumnya. Ya, saat leg kedua perempat final Liga Champions kontra PSG, Vilanova memang menurunkan Messi. Tapi itu dilakukan di babak kedua saat Barca tertinggal dari PSG. Selanjutnya, pada dua laga setelah itu, Vilanova tidak memainkan Messi. Penyerang 21 tahun itu bahkan baru menjalani sesi latihan penuh pada Jumat pekan lalu. Artinya, memang ada kemungkinan bahwa Messi belum mencapai kondisi terbaiknya.
Dari laporan terbaru MARCA, pelatih Barca Tito Vilanova dikabarkan sudah menulis nama Messi dalam daftar 21 pemain yang akan dibawa menghadapi Munchen. Keputusan Vilanova memasukkan nama Messi telah memicu berbagai spekulasi.
Baca Juga:
Pasalnya, keputusan itu tak disertai keterangan resmi dari tim medis. Berdasarkan situasi tersebut, sebagian pihak menilai Messi belum sepenuhnya pulih dari cedera dan Vilanova memilih mengambil risiko untuk tetap membawa dan memainkan Messi.
Baca Juga:
SEJAK jauh hari tim medis Barcelona sudah mempercepat terapi pemulihan untuk Lionel Messi. Kini, Messi dikabarkan sudah kembali fit dan siap tampil
BERITA TERKAIT
- Persiapan Piala AFF 2024, PSSI Panggil 31 Pemain, Ini Daftarnya
- Persib Berterima Kasih Kepada Liga 1 dan Bali United
- Bangkit dari Cedera, Fadillah Arbi Optimistis Raih Poin di Seri Pamungkas JuniorGP 2024
- Fakta-Fakta Menarik 33 Pemain Timnas Indonesia Proyeksi Piala AFF 2024
- Piala AFF 2024: Shin Tae Yong Panggil 4 Muka Baru ke Timnas Indonesia
- Daftar 33 Pemain Timnas Indonesia Proyeksi Piala AFF 2024, Ada 7 Nama Abroad