Ada Pesan dari Ma'ruf Amin, Spesial Buat Polri
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Presiden KH Ma'ruf Amin berharap Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) sebagai mitra dan pengayom masyarakat bisa lebih responsif dan profesional.
Apalagi saat ini Polri mengemban tugas yang tidak mudah dalam situasi wabah Covid-19.
Korps Bhayangkara memiliki peran strategis dalam upaya memutus mata rantai penularan, sekaligus membimbing masyarakat menghadapi kehidupan normal baru.
Demikian disampaikan Wapres Ma'ruf Amin pada video ucapan selamat Hari Ulang Tahun (HUT) ke-74 Bhayangkara Polri, Rabu (1/7).
"Saya berharap Polri dapat terus bersinergi, menjaga semangat bekerja keras, serta mampu mengawal cita-cita pembangunan nasional, yaitu tercapainya stabilitas nasional dan kemakmuran rakyat," ucapnya.
Ketua nonaktif Majelis Ulama Indonesia (MUI) ini juga berharap Polri makin profesional dalam mengayomi masyarakat.
"Semoga Kepolisian Negara Republik Indonesia makin responsif, proaktif, dan profesional dalam mengayomi masyarakat," pesan Ma'ruf.
Wapres pun mengucapkan selamat kepada seluruh anggota Polri di seluruh tanah air dan di mana pun ditugaskan.
Ma'ruf Amin mengucapkan selamat ulang tahun buat Polri. Jayalah terus Korps Bhayangkara.
- Lemkapi Sebut Perbuatan AKP Dadang Telah Menurunkan Muruah Kepolisian
- Usut Tuntas Kasus Penembakan Polisi di Solok Selatan: Menunggu Implementasi Revolusi Mental Polri
- Kasatreskrim Ditembak Kabag Ops di Sumbar, Kadiv Propam Bilang Begini
- Ronny Bicara Putusan MK, Anggota TNI & Polri Kena Pidana Kalau Tak Netral
- Bamsoet Minta Polri Jerat Bandar Narkoba Dengan Pasal Tindak Pidana Pencucian Uang
- Ulas Putusan MK, Megawati Bicara Sanksi Pidana Bagi ASN & Anggota TNI/Polri yang Tak Netral