Ada Predikat Cak dan Jancuk untuk Pak Jokowi, tolong Baca Artinya
jpnn.com, SURABAYA - Presiden Joko Widodo yang kondang dengan nama panggilan Jokowi memperoleh predikat baru. Kini, ada dua predikat berupa panggilan khas Jawa Timur untuk Jokowi, yakni cak dan jancuk.
Predikat cak dan jancuk itu disampaikan pembawa acara deklarasi dukungan untuk Jokowi di kawasan Tugu Pahlawan, Kota Surabaya pada Sabtu (2/2). Ada gabungan alumni SMA maupun perguruan tinggi di Jatim yang mendeklarasikan Forum Alumni Jatim #01 untuk mendukung calon presiden yang berduet dengan KH Ma’ruf Amin itu.
Pembaca acara menuturkan, cak merupakan singkatan dari cakap, agamis dan kreatif. “Itulah Cak Jokowi,” ujar pembawa acara.
Selanjutnya adalah predikat jancuk. Pembawa acara menuturkan, predikat cak tak akan lengkap jancuk.
“Kalau sudah cak-nya, maka tidak komplet kalau tidak ada jancuk-nya. Maka Jokowi adalah jancuk,” tutur sang pembawa acara.
Ternyata, jancuk juga singkatan. “Jantan, cakap, ulet dan komitmen, saudara-saudara," ucap sang pembawa acara yang langsung disambut riuh peserta deklarasi.
Jokowi yang menghadiri deklarasi itu ikut tertawa. Ada rompi khusus dari panitia deklarasi untuk Presiden Ketujuh RI itu.
Rompi itu berbahan jeans. Ada tulisan Cak Jokowi pada bagian belakang rompi berwarna biru itu.
Presiden Joko Widodo yang kondang dengan nama panggilan Jokowi memperoleh predikat baru khas Jawa Timur, yakni cak dan jancuk.
- Dukungan Anies untuk Pram-Rano Bakal Berdampak Signifikan
- Agung Sebut Pilkada Jateng Jadi Ajang Pertarungan Efek Jokowi vs Megawati
- Ikuti Arahan Jokowi, Pujakesuma Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada DKI
- KPK Cecar Ipar Jokowi terkait Pengaturan Lelang di Kemenhub
- Tanggapi Dukungan Jokowi Kepada Ridwan-Suswono, Syafrudin Budiman: Tanda-Tanda Kemenangan
- Pilkada Landak: Kaesang Sebut Heri-Vinsesius Didukung Jokowi & Prabowo