Ada Sarapan Gratis dari Hafiz on The Street untuk Peserta Aksi 212

jpnn.com - JAKARTA - Menjelang Aksi Bela Islam III hari ini (2/12), massa telah membludak di kawasan Monumen Nasional (Monas) dan sekitarnya. Mereka tampak sudah bersedia untuk menggelar aksi superdamai bertitel 212 itu.
Sejumlah pemandangan menarik tampak di sekitaran Monas di belakang Stasiun Gambir. Sejumlah santriwati tampak membagi-bagikan sarapan gratis bagi massa aksi.
Meski hanya sebatas kue potong dan air mineral, massa aksi tampak antusias mencicipi makanan itu. "Lumayan buat ganjal perut," kata salah satu peserta aksi seraya memakan kue.
Sementara para santriwati yang mengatasnamakan Hafiz On The Street itu juga tampak berkeliling menawarkan makanan. "Silakan pak, ambil aja. Gratis kok," kata para santri yang terlihat murah senyum itu.
Sementara berdasar pantauan, massa terus bertambah. Kepadatan telah terjadi di sejumlah ruas jalan.(elf/JPG)
JAKARTA - Menjelang Aksi Bela Islam III hari ini (2/12), massa telah membludak di kawasan Monumen Nasional (Monas) dan sekitarnya. Mereka tampak
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Peringatan Hari Kartini Momentum Meningkatkan Harkat dan Martabat Kaum Perempuan
- Jamin Keselamatan Kerja Buruh, Senator Filep: Percepat Revisi UU SJSN & Ratifikasi Konvensi ILO 102/1952
- Peringati Hari Kartini, Wamendagri Ribka: Perempuan Harus Bangkit dan Bertransformasi
- Besok Tes PPPK Tahap 2 Dimulai, Honorer Belum Bisa Cetak Kartu Ujian
- TNI Masuk Kampus, Legislator PDIP: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran
- Mahfud MD Sebut Kejaksaan Didukung Rakyat untuk Bersihkan Peradilan