Ada Susu Serdadu dari Jenderal Dudung untuk Prajurit TNI AD
jpnn.com, JAKARTA - Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Dudung Abdurachman membagikan Susu Serdadu di dalam paket bingkisan Lebaran untuk teknisi, petugas kebersihan, dan prajurit TNI AD.
Pembagian Susu Serdadu dan bingkisan Lebaran ini merupakan upaya Jenderal Dudung merealisasikan komitmen meningkatkan kesejahteraan bagi para prajurit dan PNS di lingkungan AD.
“Semoga dengan bingkisan Lebaran ini, dapat membantu prajurit dan keluarganya merayakan Lebaran, termasuk prajurit yang sedang melaksanakan tugas operasi,” kata Jenderal Dudung dalam siaran pers Dispenad, Selasa (26/4).
Prajurit TNI AD menerima Susu Serdadu dan paket Lebaran dari KSAD Jenderal Dudung Abdurachman. Foto: Dispenad.
Pembagian secara simbolis Susu Serdadu dan paket Lebaran itu dilakukan di Markas Besar Angkatan Darat, Jakarta.
Acara itu dilakukan bersamaan dengan pendistribusian bingkisan Lebaran kepada seluruh prajurit TNI AD, termasuk yang sedang melaksanakan tugas operasi pengamanan wilayah perbatasan maupun daerah lain di Indonesia.
Jenderal Dudung mengatakan pemberian bingkisan Lebaran ini sebagai bentuk perhatian pimpinan Angkatan Darat untuk membantu prajurit dan keluarganya dalam merayakan Hari Raya Idulfitri 1443 Hijriah/2020 Masehi.
Jenderal Dudung membagikan Susu Serdadu dan paket Lebaran untuk prajurit TNI AD. Wujud meningkatkan kesejahteraan prajurit TNI.
- Putusan MK jadi Kekuatan Bawaslu Awasi ASN, TNI, Polri, hingga Kades yang Tak Netral
- Warga Timor Tengah Selatan Serahkan Senjata & Peluru Aktif ke Korem Wira Sakti
- Brigjen TNI Antoninho Sampaikan Pesan KSAD Tentang Netralitas Prajurit TNI AD Menjelang Pilkada Serentak 2024
- Eks Tim Mawar Kenang Presiden Prabowo yang Rela Korbankan Diri demi TNI
- MK Kabulkan Permohonan JR terkait Sanksi Pidana Bagi Pejabat Daerah, TNI, dan Polri
- Bea Cukai Musnahkan BKC Ilegal Senilai Rp 52,1 Miliar di Tangerang