Ada Terminal Lain di Bandara Soetta?
jpnn.com - TANGERANG – PT Angkasa Pura II menjelaskan, pengunaan nama Terminal 3 yang dipakai secara resmi sebagai salah satu terminal penumpang pesawat di Bandara Internasional Soekarno-Hatta.
Head of Corporate Secretary & Legal PT Angkasa Pura II Agus Haryadi mengatakan, Terminal 3 Ultimate merujuk pada proyek pengembangan dan perluasan Terminal 3 eksisting.
Di mana proyek itu telah beroperasi dan diresmikan pada 2009 oleh Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono.
“Agar lebih mudah membedakan dan tidak membingungkan, maka proyek perluasan Terminal 3 disebut Terminal 3 Ultimate. Arti dari kata ultimate itu sendiri adalah bahwa pengembangan yang dilakukan di Terminal 3 kali ini sudah paling maksimal, tidak bisa lebih dari yang sudah berdiri saat ini," tutur Agus.
Agus juga menegaskan, saat ini hanya ada Terminal 1, 2 dan 3 di Bandara Soekarno Hatta.
"Apabila nanti ada proyek pembangunan terminal baru, maka akan disebut dengan Terminal 4,” tandas Agus dalam siaran persnya, Rabu (22/6). (chi/jpnn)
TANGERANG – PT Angkasa Pura II menjelaskan, pengunaan nama Terminal 3 yang dipakai secara resmi sebagai salah satu terminal penumpang pesawat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gandeng Pengusaha Lokal, Tangkas Motor Listrik Ekspansi ke Jawa Timur
- Majoo Expert Solusi Nyata untuk Para Pelaku Usaha di Indonesia
- BNI Culture Fest 2024: Transformasi Dalam Membangun Budaya Kerja & Kinerja
- Dampingi Prabowo Bertemu PM Trudeau, Menko Airlangga: Ini Mampu Tingkatkan Perdagangan
- Kemenko Perekonomian Meluncurkan Satgas Jejaring Advokasi Inklusi Keuangan Digital
- Dihadiri 25 Pakar & Praktisi Terkemuka, IKF 2024 Diikuti Lebih dari 1.600 Peserta