Ada yang Menudingnya Anti-Islam, Ini Jawaban Tegas Bobby Nasution

Ada yang Menudingnya Anti-Islam, Ini Jawaban Tegas Bobby Nasution
Bobby Nasution saat bertemu para Dai atau ustaz-ustaz mubaligh di Kedai Ayah Jalan Langgar TB Simatupang Medan. Foto: dok Kedai Ayah

"Anak SD harus bisa baca Alquran. Tamat sudah lancar baca kitab suci. Bagus kalau ada hafalan surat. Itu harus dilaksanakan," kata Bobby.

Dia menuturkan, target besarnya adalah mendirikan Islamic Center yang telah lama dinantikan umat sejak dicanangkan 15 tahun lalu.

"Nah sembari menanti Islamic Center kita bangun, kami punya program masjid. Bahwa masjid-masjid harus mandiri, makmur dengan segala kegiatan keumatan di dalamnya. Mencakup pula kebangkitan ekonomi yang bisa dimulai dari masjid-masjid di lingkungan hingga ke kecamatan," terang Alumni S2 IPB Bogor itu.

"Dan saya siap menjalankan program yang memang tepat untuk keumatan. Kontrak politik pun kami siap," sambung Bobby.

Mendengarkan program keumatan Bobby Nasution - Aulia Rachman, perwakilan Dai Ustaz Nur Hadi Sinaga menyatakan akan mendukung Bobby Nasution dan siap berkolaborasi mewujudkan Medan yang berkah.

"Berkah itu bertambahnya kebaikan. Kami siap mendukung program Bobby Nasution dengan konsep Medan berkah. Kalau Bobby terpilih, Insyaqllah akan jadi keberkahan seluruh warga Kota Medan bahkan Sumut," kata Ustaz Nur Hadi Sinaga.

Selain para ustaz, pertemuan yang dilaksanakan oleh tokoh Golkar Medan Ilhamsyah itu tampak dihadiri sejumlah akademisi dan tokoh. Sebut saja Sugeng Siagian dari Kumpulan Peduli Sumut, Jumiran Abdi, Sohibul Ansor Siregar, Ustaz Khomaini Hamzah dan lainnya. (flo/jpnn)

Bobby Nasution mengaku banyak yang memfitnahnya sebagai orang yang bukan beragama Islam dan anti-Islam.


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News