Ada yang Terselip, Kastaf Kepresidenan Belum Laporkan Kekayaan
jpnn.com - JAKARTA - Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki mengakui belum memperbarui data (Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara) LHKPN-nya di KPK.
Ini disampaikannya menyusul permintaan KPK yang memintanya melaporkan kekayaan setelah menjadi pejabat pemerintahan. Teten mengatakan, masih mencari sejumlah dokumen sebelum dilaporkan kembali.
"Ada dokumen-dokumen yang seharusnya terlampir, terselip enggak tahu di mana. Dicari dulu," Teten di kantor kepresidenan, Jakarta, Selasa (6/10).
Teten mengatakan, sudah menyampaikan alasannya itu pada lembaga antikorupsi tersebut. Ia meminta waktu mencari dulu dokumennya dan berjanji akan secepatnya untuk mengumpulkan dokumen dan melaporkannya ke KPK.
"Kan masih ada waktu. Dua hari inilah," imbuhnya.
Teten mengaku, nilai kekayaannya tidak bertambah signifikan. Hampir sama nilainya dengan ketika ia melaporkan kekayaan untuk mengikuti pilkada Jabar dua tahun lalu. (flo/jpnn)
JAKARTA - Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki mengakui belum memperbarui data (Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara) LHKPN-nya di KPK.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kecam Survey OCCRP yang Serang Jokowi, Golkar Singgung PDI Perjuangan
- Polda Papua Pecat 26 Polisi Selama 2024, Salah Satunya Sudah Bergabung dengan KKB
- Situs Megalitik Gunung Padang Diusulkan Jadi Warisan Dunia UNESCO
- Polri Moncer di 2024, Edi: Tetap Dibutuhkan Pengawasan yang Kuat
- Istana Tegaskan Belanja Kebutuhan Sehari-hari di Warung & Supermarket Tak Kena PPN 12 Persen
- BKN Sebut Pengumuman Kelulusan PPPK Teknis & Nakes Hampir Tuntas, Guru Kapan?