Ade Komarudin Siap Lepas Jabatan Ketua Fraksi, Syaratnya...
jpnn.com - JAKARTA - Ketua Fraksi Partai Golkar di DPR, Ade Komarudin mengingatkan kubu Agung Laksono agar jangan memaksa-maksa pimpinan fraksi PG di DPR untuk mengundurkan diri.
"Teman-teman Golkar kubu Ancol tidak perlu juga memaksa-maksa pimpinan Fraksi Golkar untuk melepas jabatannya. Kalau sudah ada putusan hukum bersifat inkracht dan Munas Ancol menang, saya selaku ketua dan Bambang Soesatyo sebagai sekretaris fraksi pasti mundur," kata Ade Komarudin, di press room DPR, Senayan Jakarta, Jumat (13/3).
Sikap sportif tersebut akan dilakukan karena menurut Ade kader Golkar taat pada aturan. "Kami ini kader Golkar yang punya kesadaran hukum. Kalau sudah inkracht, kami patuh," tegasnya.
Selain itu, Ade juga memastikan dirinya tidak akan bergabung dengan Partai Golkar hasil Munas Ancol.
"Saya tidak akan lebur dengan kubu Ancol sebab itu tindakan pengkhiatan, saya tidak mau berkhianat," tegasnya.
Karena itu anggota DPR dari daerah pemilihan Jawa Barat itu berharap kubu Agung tetap tenang. "Kalau sudah inkracht, kami mundur teratur," pungkasnya. (fas/jpnn)
JAKARTA - Ketua Fraksi Partai Golkar di DPR, Ade Komarudin mengingatkan kubu Agung Laksono agar jangan memaksa-maksa pimpinan fraksi PG di DPR untuk
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pertamina Patra Niaga Uji Penggunaan Bioethanol E10 Bersama Toyota dan TRAC
- Polisi yang Ditembak Mati Rekan Sendiri Dapat Kenaikan Pangkat Anumerta dari Kapolri
- Sekte Indonesia Emas Dideklarasikan Untuk Mewujudkan Perubahan Sosial
- PFM Tegaskan Ada 15 Kementerian dan 28 Badan Teknis yang Perlu Diawasi
- Unilever Sebut Inklusi, Kesetaraan, dan Keragaman Kunci Bisnis Berkelanjutan
- Kapolri Ajak Pemuda Muhammadiyah Berantas Judi Online & Polarisasi Pilkada Serentak