Adhi Karya Bagikan Deviden Rp 64 miliar

jpnn.com - JAKARTA - PT Adhi Karya baru saja menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) tahun buku 2014. Hasilnya, perseroan menyetujui besaran dividen sebesar 20 persen dari perolehan laba bersih tahun 2014 senilai Rp 64 miliar.
Sesuai peraturan Otoritas Jasa Keuangan (OJK), besaran dividen tersebut akan dibagikan maksimal 30 hari setelah pengumuman RUPST.
"Pembagian dividen sebesar 20 persen atau setara dengan Rp 64,81 miliar atau sekitar Rp 53,97 per lembar saham," kata Direktur Utama Adhi Karya Kiswodarmawan, di kantornya, Jakarta, Jumat (20/3).
Selain menentukan besaran dividen, agenda RUPST juga telah menyetujui laporan tahunan. Termasuk pengesahan laporan keuangan serta laporan tugas pengawasan dewan komisaris dan laporan tahunan program kemitraan dan bina lingkungan tahun buku 2014.
Sementara laba bersih perseroan sepanjang tahun 2014 mengalami penurunan sekitar 20,45 persen dibanding tahun 2013. Yakni menjadi Rp 324,07 dari sebelumnya Rp 407,40 miliar. Untuk laba bersih di tahun 2015, perseroan menargetkan Rp 440,1 miliar.
"Penurunan laba tahun lalu masih di kisaran wajar. Ke depan akan kami genjot seperti yang kami targetkan Rp 440,1 miliar," tegas Kiswodarmawan. (chi/jpnn)
JAKARTA - PT Adhi Karya baru saja menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) tahun buku 2014. Hasilnya, perseroan menyetujui besaran dividen
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PLN IP Siap Penuhi Kebutuhan Hidrogen Sebagai Energi Alternatif Masa Depan
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital
- Masyarakat tak Perlu Ragu Bertransaksi Emas Secara Digital di Pegadaian
- Harga Emas Antam Hari Ini Sabtu 19 April 2025: Tetap Stabil di Rp 1,965 Juta Per Gram
- BPKH Catat Kinerja Positif 2024, Indra Gunawan: Lampaui Target Dana Kelolaan
- Update Harga Emas Antam Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, Stabil