Adi Prayitno Yakin Tidak Ada Parpol di Belakang Jokowi End Game, Ini Alasannya

jpnn.com, JAKARTA - Pengamat politik Adi Prayitno menanggapi aksi Jokowi End Game yang sebelumnya dikabarkan bakal digelar di Jakarta, Sabtu (24/7).
Adapun aksi itu faktanya tak terjadi dan hal tersebut sudah dipastikan pihak kepolisian Polda Metro Jaya.
Terkait aksi tersebut, Adi mengatakan bahwa terdapat suatu kelompok yang memanfaatkan situasi darurat kesehatan untuk mendelegitimasi pemerintah.
Kelompok tersebut, kata Adi, aktif melakukan propaganda politik melalui media sosial dan hal itu dilakukan tiap saat.
"Saat ini mobilisasi orang protes jalanan perkara sangat sulit. Apalagi di tengah pandemi orang takut ke luar rumah. Karenanya, kelompok ini memilih melakukan agitasi dan propaganda politik melalui medsos yang mudah menjangkau seluruh lapisan," kata Adi kepada JPNN.com, Minggu (25/7).
Adi menambahkan bahwa kelompok itu bertujuan meruntuhkan kredibilitas pemerintah.
Pengamat politik UIN Syarif Hidayatullah Jakarta itu pun tidak menjelaskan secara detail sosok aktor dibalik aksi Jokowi End Game.
Namun, lanjur Adi, yang pasti kelompok itu bukan berasal dari partai politik (parpol).
Pengamat politik Adi Prayitno menanggapi aksi Jokowi End Game yang sebelumnya dikabarkan bakal digelar di Jakarta, Sabtu (24/7), simak selengkapnya.
- Pengurus DPP Partai Hanura Akan Dikukuhkan, Benny Rhamdani: Kami Undang Presiden Hingga Kepala Daerah
- Benci Tapi Rindu Asing: Tradisi Lama Warisan Orde Baru?
- Benci Tapi Rindu Asing: Tradisi Lama Warisan Orde Baru?
- Prabowo Berkata Begini soal Demo Penolakan Revisi UU TNI
- Demo di Akhir Pekan, Ribuan Warga Amerika Kecam Persekutuan Elon Musk & Donald Trump
- Tolak RUU TNI, Pedemo Sandingkan Foto Prabowo dengan Tulisan 'Orba Strikes Back'