Adian Napitupulu Menduga Hati Prabowo Hancuuurr
jpnn.com - JAKARTA - Kehadiran Ketua DPR Setya Novanto dan Wakil Ketua DPR Fadli Zon dalam acara calon presiden Amerika Serikat dari Partai Republik, Donald Trump di New York, Kamis (3/9), panen kritikan .
Anggota DPR dari PDI Perjuangan, Adian Napitupulu langsung mengarahkan kritikannya kepada Fadli Zon, wakil ketua umum Partai Gerindra.
Adian mengatakan, Prabowo pasti malu atas sikap Fadli. "Saya tidak bisa bayangkan hancurnya hati Prabowo," ujarnya saat ditemui di kawasan Cikini, Jakarta, Sabtu (5/9).
Lebih lanjut Adian mengatakan, selama ini Prabowo dalam setiap pidatonya selalu berapi-api menjunjung tinggi harkat martabat bangsa Indonesia. Namun, keberadaan Fadli di tengah-tengah kampanye Trump sebagai kandidat presiden dari Partai Republik justru meruntuhkan sikap Prabowo.
Sebab, kata Adian, keberadaan Fadli seperti menjadi penggembira di acara pemilik Trump Plaza itu. "Kader terbaik partai Gerindra seolah-olah mengatakan ke dunia siap jadi timses Donald Trump," tutur dia.
Adian bahkan menyebut keberadaan Fadli di tengah-tengah acara kampanye Donald Trump justru membenarkan ngonformasi pernyataan Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah tentang adanya wakil rakyat yang beloon.
“Sudah terjawab. Dengan senang hati memertontonkan diri siapa yang dimaksud Fahri," tandas anggota Komisi II DPR itu. (dna/JPG)
JAKARTA - Kehadiran Ketua DPR Setya Novanto dan Wakil Ketua DPR Fadli Zon dalam acara calon presiden Amerika Serikat dari Partai Republik, Donald
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PT Pertamina Trans Kontinental Sediakan Sarana Air Bersih di Maumere
- Budi Said Divonis 15 Tahun Penjara, Dirut ANTAM Berkomentar Begini
- Kajati Sebut Tindakan Kajari Kediri Melepas Tembakan ke Udara Sudah Tepat
- Wamendagri Bima Arya Ingatkan Pemda Pentingnya Pendataan Irigasi
- Akademisi Universitas Bung Karno Nilai Penetapan Tersangka Hasto Murni Proses Hukum
- Diperiksa 5 Jam Lebih, Heri Gunawan Mengaku Dicecar soal Keterlibatan Komisi XI di CSR BI