Adian Ungkit Jasa PDIP, Pakar Duga Jokowi Terindikasi Tak Loyal
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Pilpres PDI Perjuangan (TKRPP - PDI Perjuangan) Adian Napitupulu yakin Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan loyal terhadap PDIP dalam Pilpres 2024.
Direktur Eksekutif Indonesia Political Opinion (IPO) menilai ada kekhawatiran Adian terhadap loyalitas Jokowi.
Menurut Dedi, Jokowi sering menunjukkan ekspresi tidak loyal kepada PDIP. Salah satu contohnya ia masih memelihara sukarelawan yang sering dikritik oleh partai.
"Jokowi sering tunjukkan ekspresi tidak loyal pada PDIP, misalnya ia masih memelihara relawan yang sering di kritik oleh partai, dan partai sudah benar karena relawan politik seharusnya tidak perlu sampai presiden sendiri yang mengelola, sama saja Jokowi menunjukkan kekuatan politik berbeda dengan partai," kata Dedi kepada wartawan.
Faktor kedua, Dedi menilai, Jokowi mulai menunjukkan dukungan pada Prabowo dibanding Ganjar yang diusung PDIP. Menurutnya, bisa saja dukungan itu diketahui publik.
Dedi mengungkapkan, salah satu buktinya hanya 58 persen pemilih PDIP yang akan memilih Ganjar. Sedangkan, sisanya ke Prabowo, dan sebagian kecil tetap ada ke Anies.
"Situasi ini jelas meresahkan, bukan tidak mungkin, jika Jokowi membelot, tidak lagi setia dengan partai, PDIP bisa kehilangan suara di Pemilu 2024 dan kembali menelan kekalahan seperti 2004 lalu," kata Dedi.
Wakil Koordinator Relawan Ganjar Pranowo, Adian Napitupulu, yakin Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan loyal terhadap PDI Perjuangan dalam pemilihan presiden 2024.
Menurut Dedi, Jokowi sering menunjukkan ekspresi tidak loyal kepada PDIP. Salah satu contohnya ia masih memelihara sukarelawan yang sering dikritik oleh partai
- Megawati Merasakan Getaran Kasih Risma yang Bisa Mengubah Jawa Timur
- Perkuat Risma-Hans, Hasto Konsolidasikan Gerakan di Bondowoso-Situbondo-Banyuwangi
- Aksi 411 di Kawasan Patung Kuda, Lihat Massanya
- FPI Gelar Aksi 411 Tuntut Adili Jokowi dan Pemilik Fufufafa, Begini Penampakannya
- Demo FPI Hari Ini, Pengamat Menduga Agenda Aksi 411 Balas Dendam
- Demo FPI Hari Ini, Tuntutan Reuni Aksi 411 Menyasar Jokowi dan Fufufafa