Adik dan ART Natalie Sarah Nyaris Keracunan Obat, Begini Ceritanya

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Natalie Sarah menceritakan pengelaman adik dan asisten rumah tangga (ART) yang hampir keracunan obat Covid-19.
Dia mengatakan bahwa adik dan ART nyaris keracunan akibat resep obat yang didapat dari broadcast di WhatsApp.
Sebab, keduanya nekat mengonsumsi obat tersebut tanpa berkonsultasi dengan dokter. Mereka yakin obat tersebut bisa menyembuhkan Covid-19.
"Itu pelajaran buat kami. Mohon maaf ya, itu aku pertama kali beli itu, tanpa resep dokter. Dari broadcast orang, kan," ujar Natalie di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (22/7).
Bintang sinetron Kawin Gantung itu pun meminta keduanya untuk berhenti mengonsumsi obat tersebut.
Dia khawatir obat tersebut justru dapat membahayakan apalagi tanpa resep dokter.
"Sempat sehari mereka minum. Aku suruh setop karena aku tanya dokter akhirnya," kata Natalie Sarah.
Dari kejadian itu perempuan 37 tahun tersebut menyadari betapa bahayanya mengonsumsi obat tanpa anjuran dokter.
"Misalkan dia mau ambil jalan sesuai anjuran itu, tanya lagi dokter. Boleh enggak begitu (konsumsi obat tersebut). Bukan salah (obatnya) tetapi ditanya lagi ke dokter," kata Natalie Sarah.
Natalie Sarah menceritakan pengalaman adik dan asisten rumah tangganya yang hampir keracunan obat saat positif Covid-19.
- Soal Lagu Bayar Bayar Bayar, GPA Ungkit Peran Polisi Saat Banjir & Penanganan Covid-19
- Isu COVID & Lab Wuhan Mencuat Lagi, China Gercep Membela Diri
- Sidang Tuntutan Korupsi APD Covid-19 di Sumut Ditunda, Ini Masalahnya
- Trump Bikin Gebrakan Hari Pertama, Langsung Teken Keppres agar AS Keluar dari WHO
- Kasus Virus HMPV Ditemukan di Indonesia, Ada yang Anak-anak
- Usut Kasus Pengadaan APD Covid-19, KPK Periksa Song Sung Wook dan Agus Subarkah