Adik Ditangkap KPK, Zulkifli Hasan Minta Maaf
jpnn.com, JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dikabarkan menangkap Bupati Lampung Selatan, Zainudin Hasan.
Adik Ketua MPR Zulkifli Hasan itu ditangkap bersama sejumlah orang lainnya, termasuk dari unsur DPRD maupun swasta.
Zulkifli Hasan pun tidak bisa menyembunyikan kesedihan mendengar kabar ini.
"Sebagai kakak tertua, wakil orang tua, prihatin dan sedih atas musibah yang terjadi," kata Zulkifli dalam keterangannya, Jumat (27/7).
Ketua umum Partai Amanat Nasional (PAN) itu mengatakan, mereka sejak kecil didik untuk selalu bekerja keras dan berbuat jujur.
"Peristiwa ini menjadi ujian bagi keluarga kami," ungkap Zulkifli.
"Sebagai kakak, saya memohon maaf kepada masyarakat Lampung Selatan khususnya dan seluruh masyarakat Lampung atas apa yang terjadi," tambahnya.
Dia mengatakan, akan mengikuti semua proses hukum yang berlaku. Bahkan, Zulkifli juga meminta Zainudin kooperatif.
Zulkifli Hasan memohon maaf kepada masyarakat Lampung Selatan khususnya dan seluruh masyarakat Lampung atas kasus adiknya.
- KPK Dalami Dugaan Keterlibatan Bupati Lampung Selatan di Kasus Suap
- KPK Diminta Lanjutkan Pengusutan Kasus Suap Bupati Lamsel 2018
- Tanah Milik Zainudin Hasan Dilelang KPK, Sebegini Luas dan Harga Limitnya
- KPK Periksa Bupati Lampung Selatan
- Ketua MPR: Boleh Beda, Tapi Kita Tetap Bersama Dalam Naungan Indonesia
- Wamena Rusuh, Ketua MPR Ingatkan Ada Kekuatan Lain yang Bermain