Adik Marc Marquez Juara Dunia Moto3

jpnn.com - VALENCIA - Kebahagiaan keluarga besar Marc Marquez kian sempurna. Setelah Marc berhasil menjadi juara dunia MotoGP, sang adik Alex juga tampil sebagai kampiun kelas Moto3.
Gelar itu diraih setelah Alex mampu finish di posisi ketiga dengan catatan waktu 40 menit 11.938 detik dalam seri terakhir yang dilangsungkan di Sirkuit Valencia, Minggu (9/11) malam WIB.
Hasil itu cukup untuk mengunci gelar juara dunia. Dengan tambahan 25 angka, pembalap berusia 18 tahun itu berhasil mengumpulkan 278 poin. Gelar juara di Valencia direbut Jack Miller dengan waktu 40 menit 10,983 detik.
Meski begitu, Miller harus puas berada di urutan kedua klasemen akhir dengan koleksi 276 angka. (jos/jpnn)
Hasil balapan Moto3 Valencia:
1. Jack Miller (Red Bull KTM) 40m 10.983s
2. Isaac Viñales (Calvo Team) 40m 11.138s
3. Alex Marquez (Estrella Galicia) 40m 11.938s
4. Danny Kent (Red Bull Husqvarna) 40m 12.555s
5. Alex Rins (Estrella Galicia) 40m 13.234s
6. Efren Vazquez (SaxoPrint-RTG) 40m 13.491s
7. Niccolò Antonelli (Junior Team GO&FUN) 40m 14.603s
8. Miguel Oliveira (Mahindra Racing) 40m 15.199s
9. Brad Binder (Ambrogio Racing) 40m 15.231s
10. Karel Hanika (Red Bull KTM) 40m 15.346s
VALENCIA - Kebahagiaan keluarga besar Marc Marquez kian sempurna. Setelah Marc berhasil menjadi juara dunia MotoGP, sang adik Alex juga tampil sebagai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pramono Janjikan Penggunaan JIS Tak Akan Rugikan Persija
- Orleans Masters 2025 Jadi Ajang Comeback Apriyani/Fadia Setelah Absen Panjang
- IBL 2025: Cedera di Tengah Musim, Devondrick Walker Tak Berjodoh dengan Hornbills
- Imbas Laga PSIS Semarang Tanpa Penonton, Jadwal Final Four Proliga Berubah
- Australia Dilanda Badai Cedera, Timnas Indonesia Punya Peluang Curi Poin di Sydney
- Tiket Timnas Indonesia vs Bahrain Mulai Dijual Besok, Cek Harganya