#AdiliJokowi! Trending di X, Publik Minta Prabowo & KPK Segera Bertindak

jpnn.com, JAKARTA - Gerakan dari berbagai elemen rakyat mendesak aparat penegak hukum untuk mengadili Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) terus meningkat.
Tak hanya dalam bentuk demonstrasi atau unjuk rasa di berbagai wilayah di Indonesia, gerakan rakyat menuntut #AdiliJokowi pun menggema di media sosial X, platform yang sebelumya dikenal Twitter.
Dilihat pada Rabu malam, 12 Februari 2025, tanda pagar (tagar) atau hastaq #AdiliJokowi menjadi trending topik.
Puluhan ribu warganet atau netizen mendesak aparat untuk mengadili ayah dari Gibran Rakabuming Raka yang dinilai telah merusak dan menghancurkan demokrasi. Setidaknya lebih dari 10 ribu Tweet turut memperbincangkan #AdiliJokowi.
“Setelah @OCCRP menobatkan Mulyono sbg presiden terkorup. Sudah saatnya @jokowi diadili. Min @KPK_RI @KejaksaanRI #AdiliJokowi,” tulis akun @yaniarsim
“Maaf pak (Presiden) @prabowo, tuntutan #AdiliJokowi bukan utk memecah belah, Pak, tapi untuk menegakkan hukum. Secara pribadi, bapak masih bisa baik kok sama beliau. Begitulah negarawan, Pak. ????????,” timpal akun @berlianidris.
Ada juga netizen asal Surabaya yang merasa senang karena telah andil dalam menyuarakan gerakan #AdiliJokowi. “Arek Suroboyo, Boss... ????#AdiliJokowi,” tegas akun @Ike_hw71.
Sementara itu, akun @Bradharizz terus mendesak agar aparat segera merespons tuntutan rakyat Indonesia. Bahkan ia meminta agar para kroni Jokowi pun harus diadili.
Gerakan dari berbagai elemen rakyat mendesak aparat penegak hukum untuk mengadili Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) terus meningkat
- Prabowo Tak Targetkan Angka untuk Tarif Impor Trump, Asalkan Diturunkan
- Langkah Prabowo Dinilai Jadi Pemantik Sentimen Positif IHSG
- IHSG Menghijau, Pakar Nilai Investor Optimistis dengan Kebijakan Prabowo
- Dr Tifauzia & Roy Suryo Audiensi dengan UGM, Minta Kampus Jangan Jadi Alat Seseorang
- Soal Keaslian Ijazah Jokowi, Amien Rais Berkata Begini
- Ijazah Penting