Adira Finance Fokus Garap Kredit Mobil

Adira Finance Fokus Garap Kredit Mobil
Ilustrasi pembeli mobil. Foto: Jawa Pos.Com/JPNN

Demi meningkatkan penyaluran kredit mobil, Adira Finance menggandeng beberapa diler mobil baru agar volumenya bisa bertambah.

Untuk meningkatkan penyaluran kredit produk multiguna, Adira Finance juga bekerja sama dengan Alfamart dan OLX.

Perubahan pasar dilakukan karena pertumbuhan pembiayaan dikhawatirkan stagnan jika Adira hanya berfokus pada penjualan motor.

Adira juga berupaya mempermudah dan mempercepat pengajuan kredit bagi nasabah.

Hal itu didukung dengan jumlah outlet Adira Finance yang sudah mencapai 698 jaringan di seluruh Indonesia.

Meski penjualan motor menurun, total penyaluran pembiayaan oleh Adira Finance masih tumbuh sembilan persen secara nasional.

Pertumbuhan tersebut melebihi target, yaitu 5 persen. Penyaluran pembiayaan di Jatim saja sudah mencapai Rp 2,5 triliun.

Hingga akhir tahun, pembiayaan diperkirakan mencapai Rp 4,1 triliun. ’’Permintaan biasanya meningkat pada November dan Desember,” tutur Sugeng. (pus/c18/noe)

PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (Adira Finance) menambah produk pembiayaan seperti mobil dan produk multiguna.


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News