Adnan Buyung Anggap Ical Berlebihan
Jumat, 26 November 2010 – 05:42 WIB
Karena itu, kata dia, mustahil Gayus bertemu Ical. Apalagi, wajah Gayus sangat dikenali oleh masyarakat kendati menyamar menggunakan rambut palsu. "Apalagi Ical Bakrie dengan ini-nya yang nongol," katanya sambil menunjuk dagu. "Biar dipakein kerudung, keliatan juga Ical Bakrienya," imbuhnya.
Adnan Buyung mengaku kenal betul Ical. "Saya tahu dia tidak sebodoh itu. Dia anaknya cukup pintar, cerdas, dia insinyur. Dia tentu tahu persis dia tidak akan mau bertemu apalagi dipertemukan dengan Gayus dan disangkut pautkan karena akan merusak namanya," katanya.
Seperti diwartakan, Ical melaporkan lima media ke Dewan Pers. Mereka adalah Kompas, Kompas.com, harian Media Indonesia, Mediaindonesia.com, Liputan 6 SCTV, Liputan6SCTV.com, Metro TV, dan Detik.com. Diwakili kuasa hukumnya, Aji Wijaya, Ical menuduh lima media tersebut menyiarkan berita bohong bahwa Ical bertemu Gayus di Bali.
Namun, Adnan Buyung memahami kenapa Ical naik pitam diberitakan demikian. Menurut dia, berita itu benar-benar menyudutkan Ical dan Partai Golkar. Dampaknya bisa negatif. "Ini bisa menjadi kampanye buruk terhadap Golkar. Bahwa Ical memberikan reaksi keras, itu sudah saya duga," katanya. (aga/iro)
JAKARTA - Laporan Aburizal Bakrie ke Dewan Pers terhadap lima media menuai kritikan. Advokat senior Adnan Buyung Nasution meminta tokoh yang akrab
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Pererat Hubungan Antar-Negara, Perpustakaan Soekarno Garden Bakal Dibangun di Uzbekistan
- Polisi Tembak Mati Siswa SMKN 4 Semarang, Keluarga Korban Lapor ke Polda Jateng
- Begini Nasib Aipda R, Polisi yang Tembak Mati Siswa SMKN 4 Semarang
- Kalah di Quick Count, Ridwan Kamil Masih Tunggu Hasil dari KPU
- Siswa SMK Tewas Ditembak Polisi, Menteri HAM Bereaksi Begini
- Keluarga Siswa SMK yang Tewas Ditembak Polisi Mengadu ke Polda Jateng