Adnan Buyung 'Turun Gunung'
Pimpin Demo Tolak Pembangunan Hotel 15 Lantai di Bandung
Senin, 19 Januari 2009 – 00:04 WIB

Foto : Rachman/Radar Bandung/JPNN
CIUMBULEIT - Adnan Buyung Nasution kembali memimpin demo. Pengacara berambut perak ini menolak pembangunan Hotel Four R atau Hendry Palace yang akan dibangun 15 lantai di Jalan Rancabentang Kelurahan Ciumbuleuit Kecamatan Cidadap, Kota Bandung, Minggu (18/1). Selain membentengkan spanduk, warga menampilkan aksi kuda lumping yang diartikan sebagai bentuk penolakan warga oleh oknum-oknum yang menunggangi dan ingin menguasai kawasan tersebut sejalan akan berdirinya hotel. “Gimana tidak menolak, itu hotel dibangun siang malam. Kami terganggu sekali,” gerutu Ahmad, seorang warga.
Bang Buyung, begitu akrab disapa, bersama warga membuat portal menuju hotel. Malah di sendiri yang meletakan batu pertama pembangunannya. “Bismillahirahmanirohim, kita bikin portal ini, karena kita tidak setuju dengan pembangunan hotel,” kata Buyung.
Letak portal berjarak 200 meter dari hotel. Sebelum berkumpul di lokasi pembangunan portal, warga terlebih dulu mengelilingi sepanjang Jalan Rancabentang dengan membawa dua spanduk warna hijau dan putih berukuran 1x3 meter. Isinya, “Tolak.. tolak.. tolak.. tolak….,”teriak mereka bersahutan, diiringi tetabuhan bedug.
Baca Juga:
CIUMBULEIT - Adnan Buyung Nasution kembali memimpin demo. Pengacara berambut perak ini menolak pembangunan Hotel Four R atau Hendry Palace yang akan
BERITA TERKAIT
- Beruang Madu Dijerat dan Ditombak Manusia di Hutan Lindung, BBKSDA Riau Bergerak
- Penimbun BBM Bersubsidi Ditangkap Polres Rohil, Lihat
- Anak Gajah Tersesat di Permukiman Warga, Kebingungan, Lihat
- Pesan Wagub Cik Ujang ke Masyarakat: Dukung Program Sumsel Maju Terus untuk Semua
- Gubernur Herman Deru Ikuti Rakor Bersama Mendagri Secara Virtual, Bahas 2 Hal Penting
- Haji Alim Ditahan Jaksa di Rutan Pakjo Palembang