Adrian Mutu Berulah Lagi
Bertengkar di Bar, Hajar Bartender
Senin, 25 Oktober 2010 – 18:08 WIB
"Itu sangat serius dan bukan sesuatu yang kami inginkan sekarang ini. Kami akan menunggu bagaimana kelanjutan kasusnya di pengadilan, dan setelah itu baru kami bisa mengambil langkah dalam beberapa hari ke depan," ujar Andrea Della Valle, owner Fiorentina, kepada Sky Sports.
Baca Juga:
"Kami tahu banyak tentang itu, tapi belum tahu semuanya. Kami akan menanganinya dengan tenang. Ini bukan kali pertama masalah seperti ini dihadapi Mutu. Tapi kali ini jelas sangat serius. Saya tak habis pikir dengan ulahnya," lanjut Della Valle.
Sementara itu, pelatih Fiorentina Sinisa Mihajlovic mengaku tak akan menyisihkan Mutu dari timnya, setelah dia selesai menjalani skorsing selama sembilan bulan akibat ketahuan menggunakan doping. "Kami tidak menyia-nyiakan Mutu," kata Mihajlovic.
"Klub akan mengambil keputusan segera. Tapi ini sangat penting buat saya, dan selalu ada tempat bagi Mutu dalam tim ini. Kami tidak sabar dia segera kembali memperkuat tim ini," ungkap mantan pelatih Bologna dan Catania itu.
FLORENCE - Skorsing striker Fiorentina, Adrian Mutu, baru akan berakhir pada 29 Oktober nanti. Tentu saja, kehadirannya sangat dinantikan seluruh
BERITA TERKAIT
- Klasemen Liga 1 Setelah Dewa United Vs Bali United Hanya Diwarnai Satu Gol
- 99 Virtual Race dan Ayobantu Berkolaborasi, Lomba Lari dan Donasi Makin Fleksibel
- Pertamina Eco RunFest 2024 Siap Digelar Besok, Lokasi Start di Pintu Tenggara GBK
- Nomor 1 Dunia Keok, Jojo Tembus Final China Masters 2024 & BWF World Tour Finals
- Terungkap, Inilah Kunci Kemenangan Persebaya dari Persija
- Jadwal Semifinal China Masters 2024: Sabar/Reza Ukir Rekor