Adu Jotos dengan Prajurit TNI, Anggota Polantas Bernasib Seperti Ini, Tuh
jpnn.com, AMBON - Terlibat perkelahian dengan anggota TNI pada November 2021, anggota Polantas Polresta Pulau Ambon Bripka NMS alias Novi divonis satu bulan penjara oleh hakim tunggal Pengadilan Negeri Ambon.
Bripka Novi terbukti melanggar pasal 352 KUHP.
"Menghukum terdakwa selama satu bulan penjara, namun tidak ditahan dan menjalani masa percobaan selama tiga bulan dengan catatan bila terlibat masalah maka yang bersangkutan langsung ditahan," kata hakim tunggal PN setempat, Orpha Martina di Ambon, Jumat.
Terdakwa disidangkan secara tindak pidana ringan karena melanggar pasal 352 KUHP tentang penganiayaan ringan.
Bertindak selaku penuntut umum adalah Kasubdit Bidang Hukum Polda Maluku Maks Manusiwa dan kawan-kawan.
Sementara Prada BK yang terlibat perkelahian dengan dua anggota Polantas di Jalan Rijali, tepatnya depan Pos Mutiara, hadir sebagai saksi.
Prada BK juga telah diproses hukum secara internal di kesatuannya dan sudah menjalani hukuman penjara selama delapan bulan di Makassar, Sulsel.
Kasubdit Bidang Hukum Polda Maluku Maks Manusiwa mengatakan proses persidangan secara tipiring atas terdakwa hari ini bukanlah perkara koneksitas karena tidak melibatkan anggota TNI.
Anggota Polantas Bripka Novi harus menerima hukuman lantaran terlibat perkelahian dengan prajurit TNI.
- Ronny Bicara Putusan MK, Anggota TNI & Polri Kena Pidana Kalau Tak Netral
- Ulas Putusan MK, Megawati Bicara Sanksi Pidana Bagi ASN & Anggota TNI/Polri yang Tak Netral
- Letjen TNI Richard Pimpin Upacara Pemberangkatan Satgas Kizi TNI Kontingen Garuda XXXVII-K ke Afrika Tengah
- Soal Putusan MK, PDIP Tak Akan Diam Jika ASN hingga TNI-Polri Melanggar Netralitas
- Putusan MK jadi Kekuatan Bawaslu Awasi ASN, TNI, Polri, hingga Kades yang Tak Netral
- Warga Timor Tengah Selatan Serahkan Senjata & Peluru Aktif ke Korem Wira Sakti