Aduh, Arenas Operasi Lagi
Lutut Kiri Dibersihkan, Absen hingga Desember
Jumat, 19 September 2008 – 13:17 WIB
WASHINGTON DC - Superstar Washington Wizards, Gilbert Arenas, kembali mengalami masalah dengan lutut kirinya. Untuk kali ketiga dalam dua tahun, pemain berjulukan "Agent Zero" itu harus menjalani operasi. Akibatnya, dia baru boleh main basket awal Desember nanti. Berarti, dia harus absen pada bulan pertama musim NBA 2008-2009. Arenas kali pertama mengalami cedera lutut itu pada April 2007, saat melawan Charlotte Bobcats di penghujung musim 2006-2007. Lutut kirinya tertimpa pemain lawan, mengalami cedera pada meniscus (bantalan).
Operasi ini bisa dianggap sebagai pukulan berat bagi Wizards. Sebab, baru-baru ini, mereka telah memperpanjang kontrak Arenas selama enam tahun. Nilainya spektakuler, USD 111 juta alias rata-rata sekitar USD 18,5 per tahun.
Baca Juga:
Pada musim 2008-2009 nanti misalnya, Arenas dijadwalkan mendapat bayaran USD 177 ribu (sekitar Rp 1,5 miliar) per pertandingan!
Baca Juga:
WASHINGTON DC - Superstar Washington Wizards, Gilbert Arenas, kembali mengalami masalah dengan lutut kirinya. Untuk kali ketiga dalam dua tahun,
BERITA TERKAIT
- Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025: Gagal Pertahankan Momentum, Timnas Basket Indonesia Belum Pecah Telur
- Borneo FC Siap Tebar Ancaman saat Menghadapi Persib di Stadion GBLA
- Malut United Menggunduli Persis Solo, Arema FC Bikin Madura United Gigit Jari
- Federal Oil Berharap Gresini Racing Tetap Moncer Pada MotoGP 2025
- Ambisi Ciro Alves Bantu Persib Menaklukan Borneo FC
- Semen Padang Vs PSM Makassar: Kabau Sirah Pengin Keluar dari Zona Merah