Aduh! Sudah Empat DPD Demokrat yang Melaporkan Budi Arie ke Polisi
jpnn.com, JAKARTA - Kepala Badan Komunikasi Strategis Partai Demokrat (PD) Herzaky Mahendra Putra menyebut empat pengurus parpolnya di daerah sudah melaporkan Wamendes PDTT Budi Arie Setiadi ke polisi atas dugaan menyebarkan hoaks.
Adapun empat pengurus yang memolisikan Budi Arie yaitu DPD PD Jawa Barat, DPD PD Sulawesi Selatan, DPD Maluku, dan DPD PD Kalimantan Utara.
"Ada beberapa lagi yang bakal melaporkan di hari Senin ini. Hanya, belum bisa kami informasikan. Sebab, masih menunggu informasi pasti dari mereka," kata Herzaky kepada wartawan, Senin (2/8).
Menurut alumnus Universitas Indonesia itu menyebut wajar pengurus PD di daerah ramai-ramai memolisikan Budi Arie.
Sebab, Ketua Projo itu dianggap melakukan fitnah keji kepada partai berlambang segitiga merah putih tersebut.
"Jika dibiarkan, perilaku abuse of power Wamendes ini akan memakan korban elemen-elemen bangsa lainnya," tutur Herzaky.
Dia menuturkan, Budi Arie sebagai pejabat pemerintah seharusnya fokus mengurusi pandemi Covid-19 ketimbang melancarkan fitnah ke PD.
"Lebih baik fokus bantu rakyat saja, daripada menebar fitnah untuk tutupi kegagalan penanganan pandemi Covid-19 saat ini," ungkap dia.
Herzaky Mahendra Putra menyebut empat pengurus parpol Demokrat di daerah sudah melaporkan Wamendes PDTT Budi Arie Setiadi ke polisi atas dugaan menyebarkan hoaks.
- Ibas: Di Tangan Gurulah Masa Depan Bangsa Akan Dibentuk
- Hinca Demokrat: Kami Mendengar, Kasus Tom Lembong Sarat Balas Dendam Politik
- Peringati HKN 2024, Ibas Ajak Masyarakat Dukung dan Kawal Reformasi Kesehatan
- Anggap Pernyataan Budi Arie Hoaks, Tim Pemenangan Pram-Doel Layangkan Somasi
- Eks Klien Curhat soal Survei Poltracking: Saya Rugi Besar, Data Ngaco Semua
- Budi Arie Dituding Pro-Judi Online, Sekjen Projo: Tuduhan Jahat dan Keji