Aduuuh...Aktris Cantik ini Ternyata Pernah Jadi Korban Kekerasan
Kamis, 10 Desember 2015 – 14:24 WIB

Nova Eliza. Foto : dok jpnn
JAKARTA - Aktris Nova Eliza mengaku pernah menjadi korban kekerasan. Perempuan kelahiran Aceh, 4 Juni 1980 ini mengalami kekerasan pada saat menginjakkan kaki ke dunia hiburan. "Aku pernah mengalami ini (kekerasan), tapi alhamdulillah bukan dari sisi fisik," kata Nova di Galeri Indonesia Kaya, Grand Indonesia, Jakarta, Rabu (9/12). Nova menjelaskan, kekerasan yang dialaminya lebih kepada tindakan teror melalui pesan singkat. Ia juga dibully. "Itu pada masa awal masuk ke dunia entertain sih," ungkapnya. Karena itu, Nova menciptakan suatu project bernama Suara Hati. Hal ini bertujuan untuk memberikan dukungan dan empati kepada perempuan Indonesia. "Terutama para perempuan yang pernah mengalami korban kekerasan," ucap Nova. Project Suara Hati melibatkan 60 public figure Indonesia. Keterlibatan mereka diperlihatkan dalam bentuk foto. "Di mana ekspresi-ekspresi yang ditampilkan oleh 60 public figure ini adalah mewakili perasaan dari korban kekerasan," tutur Nova. (gil/jpnn)
jpnn.com -
Baca Juga:
JAKARTA - Aktris Nova Eliza mengaku pernah menjadi korban kekerasan. Perempuan kelahiran Aceh, 4 Juni 1980 ini mengalami kekerasan pada saat menginjakkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Pengalaman Pertama Dewi Gita Umrah Ajak Putri Semata Wayangnya, Bisa Saling Tukar Baju
- Jatuh Saat Menaiki Sapi, Raffi Ahmad: Lumayan Pusing
- Suami Selebgram Adelia Septa Resmi Ditahan Polresta Bandung
- Radwimps Lepas Tanamomo, Lagu Tema Serial Drama Anpan
- Sempat Rehabilitasi, Fachri Albar Kembali Terjerat Narkoba
- Denise Chariesta Merugi Hingga Rp 500 Juta Gara-Gara Ditipu Mantan Karyawannya