AFC-KN Optimis KLB PSSI Bakal Sukses
Selasa, 28 Juni 2011 – 05:05 WIB

AFC-KN Optimis KLB PSSI Bakal Sukses
JAKARTA - Asian Football Confederation (AFC) meninjau kesiapan Kongres Luar Biasa (KLB) di Solo. Perwakilan AFC, James Johnson, didampingi anggota Komite Normalisasi (KN) Joko Driyono. "KN dan AFC selaku kepanjangan tangan dari FIFA ingin agar panitia lokal menyiapkan kongres semaksimal mungkin dari berbagai sisi agar kongres berjalan dengan baik. Dari hasil peninjauan kami, saya menilai panitia lokal sudah berusaha semaksimal mungkin demi kelancaran kongres nanti," kata Joko Driyono.
Kepada wartawan di Solo kemarin James Johnson memuji persiapan panitia lokal KLB PSSI yang akan digelar di The Sunan Hotel pada 9 Juli mendatang. "Persiapan panitia dan tempat pelaksanaan sangat baik. Dari pantauan kami (AFC), persiapan panitia sangat terorganisir. Semoga kongres nanti berjalan lancar," ujar James.
Baca Juga:
Setali tiga uang dengan James, Joko Driyono juga memuji langkah-langkah yang diambil oleh panitia lokal. Menurutnya, persiapan panitia lokal sudah sangat maksimal demi kelancaran pelaksanaan kongres yang mengagendakan pemilihan Ketua Umum (Ketum), Wakil Ketua Umum (Waketum), serta anggota komite eksekutif (Exco) PSSI periode 2011-2015 tersebut.
Baca Juga:
JAKARTA - Asian Football Confederation (AFC) meninjau kesiapan Kongres Luar Biasa (KLB) di Solo. Perwakilan AFC, James Johnson, didampingi anggota
BERITA TERKAIT
- Bek Dewa United Pengin Menang di 5 Laga Sisa
- Liga Spanyol: Menang 1-0 dari Mallorca, Barcelona Makin Kukuh di Puncak Klasemen Sementara
- Getafe vs Real Madrid: Los Blancos Tanpa Mbappe & Mendy
- Deretan Bintang yang Absen di Sudirman Cup 2025
- Buat 40 Tembakan, Barcelona Menjauh dari Real Madrid
- MotoGP 2025: Aprilia Tunjuk Pembalap Pengganti Jorge Martin di Spanyol