AG 2018: Timnas Voli Putri Tak Berdaya di Tangan Thailand
jpnn.com, JAKARTA - Tim nasional voli putri Indonesia tidak berdaya ketika melawan Thailand pada laga Grup A Asian Games 2018.
Anak asuh M Ansori itu dikandaskan Thailand dengan skor 1-3 (19-25, 25-20, 13-25, 13-25) di Jakarta, Senin (27/8).
Sejak awal pertandingan, Indonesia memang tidak bermain dengan baik lantaran banyak bola terlepas.
Indonesia mulai bisa membaca permainan Thailand pada set kedua. Namun, Indonesia tidak berdaya pada dua set berikutnya.
Pada set ketiga dan keempat, Indonesia terlihat sudah kelelahan. Mereka dibuat repot oleh permainan yang dirancang oleh Thailand.
"Thailand memang lebih bagus dari kami. Kami lebih banyak belajar saja ke depan," kata Ansori.
Meski kalah, Indonesia sudah dipastikan lolos ke babak delapan besar setelah finis di urutan ketiga.
Pada babak delapan perempat final, Indonesia harus bersua Korea Selatan yang merupakan penghuni peringkat kedua Grup B. (iml/jpc/jpnn)
Tim nasional voli putri Indonesia tidak berdaya ketika melawan Thailand pada laga Grup A Asian Games 2018.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Warganet: Pembukaan Olimpiade Paris Beda Kelas dengan Asian Games 2018
- Tampil Solid dan Kompak, Srikandi Voli Indonesia Melangkah ke Final Princess Cup 2024
- Keok Lawan Vietnam, Peluang Timnas Voli Putri Juara SEA V League Tertutup
- Dahlan Iskan Ungkap Sosok Arsitek Gala Dinner G20 Bali di GWK, Ternyata
- Wishnu Wishnu
- Ajang Formula E Dibandingkan dengan Asian Games 2018, Raja Pane: Enggak Elok Rasanya