Agar Tak Ribut, RS yang Diduga Malapraktik Tawari Keluarga Korban Rp 150 juta

Agar Tak Ribut, RS yang Diduga Malapraktik Tawari Keluarga Korban Rp 150 juta
Ilustrasi.

"Kami sekeluarga menolak uang itu. Kami hanya meminta penjelasan secara medis dan keterangan sebenar-benarnya kenapa kondisi Falya menurun dan kritis sampai meninggal," ujar Yusuf.

Lebih jauh dijelaskan dia, pada saat penawaran Sabtu dua pekan lalu, pertemuan diadakan di ruang Dinas Kesehatan Kota Bekasi dan dihadiri oleh perwakilan Dinas kesehatan Kota Bekasi dan perwakilan RS Awal Bros.

Sampai berita ini diturunkan, keluarga Blegur mengaku belum mendapatkan keterangan langsung dari RS Awal Bros. Keluarga Falya menduga ada kelalaian yang dilakukan oleh RS Awal Bros hingga menyebabkan Falya meninggal dunia.

Sebelumnya, Falya dinyatakan meninggal usai menjalani perawatan di RS Awal Bros. RS Awal Bros sebelumnya menyatakan Falya hanya mengalami dehidrasi ringan. Namun kondisinya makin buruk setelah diberi suntikan antibiotik hingga akhirnya meninggal dunia. (Mg4/jpnn)


JAKARTA ‐ Polda Metro Jaya terus mendalami kasus dugaan malapraktik yang dilakukan dokter RS Awal Bros Bekasi terhadap seorang bayi berumur 1 tahun


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News