Agresif, AccorHotels Akuisisi 3 Hotel Mewah
jpnn.com - JAKARTA - AccorHotels Group semakin agresif mengepakkan sayap bisnisnya. Terbaru, perseroan mengakuisisi FRHI Hotels & Resorts (FRHI) beserta tiga merek hotel mewah prestisius yakni Fairmont, Raffles, and Swissôtel.
Chairman and Chief Executive Officer of AccorHotels Sébastien Bazin mengungkapkan, dengan bergabungnya ketiga merek terkenal ini menempatkan AccorHotels sebagai pemain utama hotel-hotel mewah global lainnya,
Selain itu juga meningkatkan potensi pertumbuhan pendapatan jangka panjang. Akuisisi juga secara signifikan memperbesar jaringan perusahaan di Amerika Utara, pasar terbesar dan paling berpengaruh di dunia.
’’Akuisisi dari ketiga merek hotel mewah ikonik ini merupakan tonggak bersejarah bagi AccorHotels. Langkah ini akan membuka prospek perkembangan yang luar biasa, memperkokoh keberadaan kami di pasar internasional dan memberi nilai tambah untuk jangka panjang,’’ ungkap Bazin.
Memadukan pengalaman dan keahlian FRHI dalam mengoperasikan dan memasarkan hotel-hotel mewahglobal yang kuat, AccorHotels Group berada pada posisi yang unik dalam memberikan keuntungan optimal.
’’Kami tetap berkomitmen menyediakan layanan terbaik bagi para tamu, sekaligus berambisi memberikan hasil investasi yang luar biasa bagi para pemegang saham maupun pemilik hotel kami,’’ tandasnya.
Lewat akuisisi ini, AccorHotels bertekad menghasilkan pendapatan sekitar 65 juta euro, serta menyinergikan pembiayaan yang dapat terjadi berkat kombinasi antarmerek.
Selain itu, pihaknya juga dapat memaksimalkan laba masing-masing hotel, meningkatkan inisiatif efisiensi kanal pemasaran, penjualan, distribusi, dan optimalisasi biaya pendukung.
JAKARTA - AccorHotels Group semakin agresif mengepakkan sayap bisnisnya. Terbaru, perseroan mengakuisisi FRHI Hotels & Resorts (FRHI) beserta
- Anggota Dewan ini Ingatkan Pemerintah Soal Kenaikan PPN 12 Persen, Begini
- Standardisasi Kemasan Picu Kenaikan Rokok Ilegal
- Pantau Satgas Nataru Pertamina, Wakil Menteri ESDM Jamin Ketersediaan Energi di Medan
- Dirjen Laut Ingatkan Pentingnya Koordinasi yang Solid untuk Kelancaran Nataru
- PPN 12% di Depan Mata, Investor Wajib Susun Strategi yang Lebih Adaptif
- Hamdalah, Mentan Amran Sulaiman Pastikan Stok Pangan Aman Jelang Natal dan Tahun Baru