Agung Akui Hubungi Kapolda Kalteng Soal Kongres PSSI
Senin, 10 Desember 2012 – 14:33 WIB

Agung Akui Hubungi Kapolda Kalteng Soal Kongres PSSI
JAKARTA -- Menteri Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat (Menkokesra) selaku Menteri Pemuda dan Olahraga ad interim Agung Laksono, mengakui dirinya menghubungi Polda Kalteng. Namun komunikasi itu bukanlah permintaan untuk membubarkan Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI di Palangkaraya.
"Kepada Kapolda (Kalteng) juga saya sudah sampaikan bahwa tugas Menpora hanya memberi rekomendasi," kata Agung Laksono saat menggelar konferensi pers di Kantor Kemenpora Kawasan Senayan, Jakarta, Senin (10/12).
Agung kembali kembali menjelaskan tidak bisa memberi rekomendasi KLB PSSI Palangkaraya karena tidak menghormati kesepakatan sebelumnya. Kesepakatan dimaksud adalah pesera kongres adalah vooters KLB Solo tahun lalu.
"Kami tidak dalam kapasitas memberi izin. Kami hanya mengeluarkan rekomendasi karena diminta oleh FIFA untuk mengawasi jalannya kesepakatan antara PSSI dan KPSI. Tapi karena ada yang tidak dilakukan dalam kesepakatan tersebut maka kami tidak mengeluarkan rekomendasi," ujarnya.
JAKARTA -- Menteri Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat (Menkokesra) selaku Menteri Pemuda dan Olahraga ad interim Agung Laksono, mengakui dirinya
BERITA TERKAIT
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah