Agung Dukung Jalur Hijau DKI Jakarta
Jumat, 05 September 2008 – 19:23 WIB
JAKARTA - Ketua DPR RI Agung Laksono mendukung upaya penertiban dan pemeliharaan Ruang Terbuka Hijau di wilayah DKI Jakarta. "Oleh sebab itu rencana pembongkaran 27 SPBU yang berada di jalur hijau, perlu didukung dan bisa segera dilaksanakan," katanya di hadapan jemaah Masjid Arridho, Kelurahan Penggilingan Kecamatan Cakung, Jakarta Timur, Jum'at (5/9).
Berbicara usai Shalat Jumat (5/9) berjamaah, lebih lanjut dikatakan, salah satu problem kota di Jakarta adalah keterbatasan lahan dan kesemrawutan tata lingkungan. Jakarta Timur daerah yang sering dikunjungi, menurutnya, memiliki potensi kerawanan sosial jika pemerintah tidak memerhatikan kondisi lingkungan dan perumahan yang sangat padat. Pengadaan Ruang Terbuka Hijau (RTH) salah satu cara pemerintah memberi 'nafas' bagi masyarakatnya yang selama ini tinggal dan hidup di permukiman padat.
Baca Juga:
"Dengan adanya ruang terbuka hijau, maka jika ada pihak yang menyalahgunakan untuk usaha pompa bensin misalnya, sudah sewajarnya ditindak karena jelas melanggar," kata Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar ini.Jika sampai sekarang 27 pompa bensin itu masih belum juga dibongkar, maka akan timbul kesan pemerintah hanya bisa membongkar dan menggusur bangunan milik rakyat kecil."Masyarakat bisa menilai ada etidakadilan
diperlihatkan pemerintah dalam menerapkan sangsi hukum kepada para pelanggar," tegasnya.
Oleh sebab itu Caleg No 1 Partai Golkar Jakarta Timur ini meminta DPRD DKI Jakarta segera mencarikan jalan keluar terbaik mengatasi ketiadaan anggaran pembongkaran, yang dijadikan alasan pemerintah provinsi masih belum bisa membongkar SPBU bermasalah tersebut."Jika sampai tidak diperhatikan, maka bisa kita katakan pemerintah telah membiarkan adanya pengurangan hak masyarakat oleh segelintir orang yang menempati ruang terbuka hijau yang seharusnya digunakan secara bersama dan untuk umum," Ketua PPK Kosgoro 1957 ini menekankan. Perhatian kita untuk lebih memerhatikan ruang terbuka hiaju di wilayah DKI Jakarta yang padat sebenarnya sejalan dengan upaya-upaya masyarakat dunia atas adanya perubahan iklim global. Oleh sebab itu wajar jika kita lebih mendorong semua pihak untuk senantiasa menjaga dan memelihara lingkungan, termasuk konsistensi pemerintah provinsi DKI Jakarta menata kota.(eyd)
JAKARTA - Ketua DPR RI Agung Laksono mendukung upaya penertiban dan pemeliharaan Ruang Terbuka Hijau di wilayah DKI Jakarta. "Oleh sebab itu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- 4 Orang Tewas Dalam Insiden Kecelakaan Bus Pariwisata di Kota Batu
- Gus Ipul Pastikan Kebutuhan Dasar Warga Miskin Terpenuhi
- Kaltim Siap Jadi Garda Terdepan Kemajuan Bangsa Indonesia
- Pemkot Serang Perpanjang Pendaftaran PPPK Tahap Kedua
- DPRD DKI Minta PAM JAYA Prioritaskan Kepuasan Pelanggan
- Pemerintahan Prabowo Bangun 1 Juta Rumah Bareng Qatar, Bentuknya Rusun