Agung Laksono Kukuh Munas Golkar Dilaksanakan Tahun Ini

Agung Laksono Kukuh Munas Golkar Dilaksanakan Tahun Ini
Agung Laksono Kukuh Munas Golkar Dilaksanakan Tahun Ini

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar Agung Laksono kukuh menginginkan pelaksanaan Musyawarah Nasional (Munas) Golkar diadakan tahun 2014. Usulan munas itu berdasarkan aturan dalam anggaran dasar anggaran rumah tangga (AD/ART) partai bahwa masa jabatan ketua umum hanya selama lima tahun.

"Yah harapannya tetap di tahun ini sesuai dengan AD/ART," ujar Agung di Jakarta, Kamis, (14/8).

Sebelumnya, Ketua Umum Golkar Aburizal Bakrie dan kader Golkar lainnya berpegang pada rekomendasi Munas 2009 bahwa munas selanjutnya digelar pada 2015, sehingga masa jabatan ketum sampai enam tahun.

Namun, itu dianggap tidak sesuai dengan AD/ART partai. Sebagian internal Partai Golkar sejak beberapa pekan lalu memang menganggap forum munas dianggap penting lantaran akan menentukan arah koalisi Golkar lima tahun mendatang, apakah tetap dalam Koalisi Merah Putih yang mendukung Prabowo Subianto-Hatta Rajasa, atau mendukung presiden dan wakil presiden terpilih, Joko Widodo-Jusuf Kalla.

Oleh karena itulah didorong munas digelar Oktober 2014 atau sebelum pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih. Sejumlah pihak meyakini dorongan munas tahun ini akan semakin kuat setelah Mahkamah Konstitusi memutuskan perselisihan hasil pilpres pada 21 Agustus. Salah satu yang juga mendorong adalah Agung.

Saat ditanya apakah ia tak takut dipecat jika mendorong munas, Agung hanya tersenyum dan langsung melambaikan tangan. "Nanti, nanti ya," tandas Agung. (flo/jpnn)

 


JAKARTA - Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar Agung Laksono kukuh menginginkan pelaksanaan Musyawarah Nasional (Munas) Golkar diadakan tahun 2014.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News