Agung Sedayu Group Pancangkan Tiang Perdana Masjid Al-Ikhlas PIK di Riverwalk Island

Dengan lokasi yang strategis, akses utama yang dilewati untuk menuju PIK2 dari Golf Island PIK ini lebih dari sekadar tempat ibadah, Masjid Al-Ikhlas PIK di Riverwalk Island diharapkan menjadi pusat aktivitas keagamaan dan sosial yang terbuka bagi seluruh masyarakat.
Agung Sedayu Group berkomitmen menghadirkan lingkungan yang tidak hanya modern dan estetik, tetapi juga memiliki nilai spiritual yang kuat.
Prof. Dr.KH. Nasaruddin Umar, MA, juga mengatakan hanya orang yang tidak punya hati nurani yang menolak keindahan.
Hanya orang yang tidak punya nurani yang tidak puas dengan terbangunnya rumah ibadah seperti ini dikawasan ini.
Kota-kota besar di luar Indonesia, di wilayah dekat bandaranya itu saat akan mendarat memamerkan keindahannya dari atas langit.
Namun, lima tahun yang lampau kalau kita lewat diatas sini, apa yang kita lihat? Penuh dengan sampah, airnya hitam, dan sangat kumuh.
“Tidak ada kebanggaan yang kita lihat. Tapi sekarang kita terbang diatas lokasi ini, apa yang kita lihat? Ini adalah seperti mimpi Indonesia di masa depan, jadi mimpi datang lebih awal,” ungkapnya.
Oleh karena itu, dia berharap dan memohon agar kita semuanya saling kompak bersepakat kepada kebenaran universal, nilai-nilai universal.
Agung Sedayu Group secara resmi memulai pembangunan Masjid Al-Ikhlas PIK dengan menggelar seremoni Pemancangan Perdana di Simpang Empat–Gate 5 Riverwalk Island.
- PIK Perlu Dukungan Integrasi Transportasi-Promosi untuk Menawarkan Pariwisata Urban
- Biksu Thudong Tiba di PIK, DPRD DKI: Momentum Tunjukkan Toleransi
- Jangan Sampai Terlewat Destinasi Seru Liburan Panjang di PIK2
- PIK2 Diserbu 500 Ribu Wisatawan Selama Libur Lebaran 2025
- Atraksi Balon JUMBO di Pasir Putih PIK Cuma Sampai 16 April 2025, Warganet Heboh!
- Kolaborasi Seru! Film 'Jumbo' dan Aloha PIK Hadirkan Balon Raksasa