Agung Wicaksono Apresiasi Kolaborasi Pertamina & Bakrie Group untuk IKN

jpnn.com, JAKARTA - Langkah strategis Pertamina melalui anak perusahaannya, Patra Jasa, dalam membangun pusat riset internasional di Ibu Kota Nusantara (IKN) mendapat apresiasi dari Deputi Pendanaan dan Investasi Otorita OIKN Agung Wicaksono.
Agung berharap program itu menjadi motor penggerak pengembangan ekosistem riset dan inovasi di kawasan tersebut.
"Sebagai salah satu investor pelopor di IKN, Pertamina akan merealisasikan proyek ini di atas lahan seluas WP (Wilayah Pengembangan) 1B di area Edutown. Area ini nantinya akan menjadi cikal bakal WP Riset dan Inovasi (WP6) di IKN," ujar Agung Wicaksono pada Sabtu (08/03/2025).
Pertamina menjalin kemitraan dengan Bakrie Group untuk menarik minat investor internasional, khususnya di sektor pendidikan, riset, dan inovasi.
Fokus utama proyek itu adalah pengembangan energi hijau dan keberlanjutan (green energy dan sustainability), yang sejalan dengan visi IKN sebagai kota berkelas dunia yang ramah lingkungan.
Langkah strategis ini telah mencapai tahap komitmen resmi melalui penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) pemanfaatan lahan di IKN antara Otorita IKN dan Pertamina melalui Patra Jasa.
PKS ini menjadi dasar hukum bagi Pertamina Group untuk melanjutkan proses groundbreaking pembangunan di IKN.
"Saya melihat kolaborasi antara Pertamina dan Bakrie Group telah menarik perhatian Stanford University melalui Stanford Doerr School of Sustainability untuk menjajaki potensi kerja sama. Hal ini membuka peluang keterlibatan lebih luas dari investor dan pemangku kepentingan internasional dalam mewujudkan IKN sebagai a world-class city for all," tambah Agung.
Langkah strategis Pertamina melalui anak perusahaannya, Patra Jasa, dalam membangun pusat riset internasional di Ibu Kota Nusantara (IKN) mendapat apresiasi
- Sah! Pertamina Resmi Memimpin Clean Energy Task Force-ASCOPE
- Perkuat Ekonomi Rakyat, Kementerian BUMN Gelar Workshop UMKM Naik Kelas
- Bukan Sekadar Aksi Balap, Scooter Prix & Pertamina Mandalika Racing Series Bisa jadi Katalisator Ekonomi
- PIS Buka Program Beasiswa Crewing Talent Scouting untuk Memperkuat SDM Pelaut
- Gelar Talkshow Memperingati Hari Kartini, Pertamina Hadirkan 3 Perempuan Inspiratif
- Gandeng 900 Petani, UMKM Binaan Pertamina NanasQu Tembus Pasar Ekspor