Agus Condro Makin Berani
Meski Pengakuannya Diragukan Kebenarannya oleh KPK

jpnn.com - JAKARTA- Agus Condro semakin berani membongkar boroknya sendiri. Politisi dari PDI Perjuangan itu seperti tidak peduli dengan sikap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang masih meragukan pengakuannya. ‘’Ya, KPK merasa apa yang saya laporkan belum cukup bukti. Masih harus disinkronkan terlebih dahulu,’’ ujar Agus Condro seusai berkonsultasi dengan Direktur Pengaduan Masyarakat KPK Ahmad Wiagus, Selasa (26/8).
Selama dua jam lebih Agus berkonsultasi di KPK. Namun, ia mengaku masih tetap sabar kendati KPK terkesan lamban menindak lanjuti pengakuannya. Ia juga masih konsisten terhadap pengakuannya. Menerima uang sebesar Rp. 500 juta dan masih meyakini uang itu berkaitan dengan pemilihan deputi senior gubernur BI Miranda Swaray Goeltom.
‘’Empat hari sebelum pemilihan Deputi senior BI, setidaknya ada sepuluh anggota PDIP yang dipimpin oleh Panda Nababan melakukan pertemuan dengan Miranda S Goelton di hotel Dharmawangsa,’’ Agus menjelaskan.
Agus menyebutkan, dalam pertemuan itu Panda menyebutkan dukungannya terhadap pencalonan Miranda Goeltom. Tetapi, Agus mengaku tidak kaget jika pengakuannya itu dibantah ramai-ramai oleh seluruh anggota PDIP yang hadir dalam pertemuan tersebut. ‘’Termasuk ketua panitia anggaran Emir Moeis. Saya tidak kaget, dan bahkan sudah menduga akan begini,’’ tandasnya.
Agus yang juga mantan anggota Komisi IX DPR RI ini mengaku optimis KPK akan menindak lanjuti pengakuannya. Sekalipun ia belum bisa menunjukkan bukti konkret yang dimaksud. ‘’Nggak perlu tergesa-gesa, slow but sure lah…’’ ungkapnya. (pra)
JAKARTA- Agus Condro semakin berani membongkar boroknya sendiri. Politisi dari PDI Perjuangan itu seperti tidak peduli dengan sikap Komisi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Senin Besok, Tol Junction Palembang Ramp 2 dan 3 Beroperasi, Sebegini Tarifnya
- Razia Gabungan di Rutan Pekanbaru, Ratusan Barang Terlarang Ditemukan
- Loyal demi Negeri, Misbakhun Batal Ikut Maraton di AS
- Sekjen Relawan Muda Prabowo Gibran Apresiasi Dasco Bersilaturahmi dengan Sejumlah Tokoh
- Ikhtiar Polisi Atasi Kemacetan Truk Peti Kemas di Pelabuhan Tanjung Priok
- BPKH Distribusikan 152,4 Juta SAR untuk Living Cost Jemaah Haji 2025