Agus Martowardojo Calon Tunggal Gubernur BI
Sabtu, 23 Februari 2013 – 13:04 WIB
JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menyodorkan nama Agus Martowardojo sebagai calon Gubernur Bank Indonesia. Surat resmi presiden No.R-07/Pres/02/2013 tertanggal 22 Februari 2013 itu telah diketahui para pimpinan DPR tadi malam sekitar pukul 22.00. Dalam surat itu, lanjut Pram, presiden SBY meminta DPR dalam waktu dekat dapat memberikan persetujuan terhadap calon Gubernur BI yang diusulkan. Setelah disetujui DPR, presiden akan menetapkan pengangkatannya dengan Keppres.
Agus Martowardojo yang kini masih menjabat Menteri Keuangan itu menjadi calon tunggal Gubernur BI periode 2013-2018. ''Benar Pak Agus Martowardojo yang diajukan presiden. Saya sudah tahu isi surat yang ditandatangani Presiden SBY itu,'' kata Wakil Ketua DPR Pramono Anung di Jakarta, tadi malam (23/2).
Baca Juga:
Pram menjelaskan, masa jabatan Gubernur BI Darmin Nasution berakhir pada 22 Mei 2013. Sesuai pasal 41 ayat 1 UU No.23 tahun 1999 tentang Bank Indonesia dan diubah dengan UU No.6 tahun 2009 diatur bahwa Gubernur BI diusulkan dan diangkat oleh Presiden dengan persetujuan DPR.
Baca Juga:
JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menyodorkan nama Agus Martowardojo sebagai calon Gubernur Bank Indonesia. Surat resmi presiden No.R-07/Pres/02/2013
BERITA TERKAIT
- Megawati Tak Bermusuhan dengan Prabowo, Tetapi Bakal Jaga Jarak
- Pemerintah Dituding Tak Adil Menangani Honorer, Satpol PP Siapkan Aksi, Minta Perhatian Prabowo
- Singgung Tagline Indonesia Kerja, Megawati: Tolong Dijawab
- Anggota DPR Maria Lestari Mangkir Panggilan KPK
- Pemagaran Laut Sepanjang 30 Km di Tangerang Ancaman Bagi Ekologi dan Nelayan
- 2 Pejabat Dinas di Sumsel Kena OTT Kejari Palembang