Agustus, Penjualan Mobil Masih Tinggi
Toyota Rajai Pasar otomotif
Senin, 08 September 2008 – 12:02 WIB

Agustus, Penjualan Mobil Masih Tinggi
’’Meskipun penjualan otomotif di Indonesia telah mencapai puncaknya pada bulan Juli lalu, namun penjualan Honda masih tetap tinggi hingga bulan Agustus lalu karena produk-produk segar seperti All New Honda Jazz dan model lain yang masih menjadi favorit seperti Honda CR-V,’’ ungkap Jonfis Fandy, Direktur Marketing & After Sales Service PT. HPM. ’’Kami yakin trend penjualan ini dapat bertahan hingga akhir tahun nanti.’’ Generasi terbaru All New Honda Jazz yang merupakan produk andalan Honda di kelas low MPV, tetap memegang angka penjualan tertinggi di antara jajaran produk-produk Honda. Di Agustus 2008, Honda Jazz berhasil terjual sebanyak 3.938 unit. Dengan begitu total penjualan Honda Jazz di sepanjang 2008 ini telah mencapai 15.671 unit.
Baca Juga:
’’Sejak diluncurkan pada bulan Juni lalu, All New Honda Jazz telah mencapai prestasi penjualan yang sangat luar biasa. Rata-rata penjualan bulanan Honda Jazz pada tahun 2008 ini telah melampaui rata-rata penjualan model ini pada tahun 2005, dimana pada saat itu Honda Jazz mencapai puncak penjualannya,’’ imbuhnya. (aan)
SURABAYA - Bulan madu pasar otomotif Indonesia masih belum berakhir.Meski hari kerja pada Agustus 2008 lebih pendek dari bulan sebelumnya,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Tanggapi Perang Tarif Trump, Partai Gelora Dorong BPI Danantara Berinvestasi di AS
- Modernland Realty Pangkas Beban Utang Obligasi Luar Negeri Sebesar Rp1,7 Triliun
- Kementan Gelar Forum Komunikasi Publik Penerbitan Standar Pelayanan Produk PSAT
- Wamen Viva Yoga Dorong Kawasan Transmigrasi Berkontribusi dalam Swasembada Pangan
- PropertyGuru Indonesia Property Awards ke-11 Diluncurkan
- Nawakara Hadirkan Perlindungan Risiko Bisnis Lewat Solusi Keamanan Terintegrasi