Aher Ingin Lebih Megah dan Indah

jpnn.com - BANDUNG - Bekas Gedung DPRD Jawa Barat yang belum genap satu tahun diubah menjadi masjid, akan segera mengalami perombakan. Anggaran yang dibutuhkan untuk perombakan itu pun ditaksir mencapai Rp 12 miliar.
Saat ini, bekas bangunan DPRD Jabar yang dialihfungsikan menjadi masjid bernama Al Muttaqien itu biasa digunakan ibadah pegawai negeri sipil yang bertugas di Gedung Sate.
Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan mengatakan, kondisi bangunan yang belum memperlihatkan masjid pun menjadi alasan utama perombakan tersebut.
Jika diperhatikan, saat ini masjid tersebut masih bernuansakan bangunan perkantoran. "Agar lebih nyaman, lebih megah, dan indah seperti layaknya masjid," kata Heryawan, di Gedung Sate, Bandung.
Renovasi pun segera dilakukan di atas lahan seluar 1.200 m2 itu. Desain ala masjid pun akan segera terlihat di banguna tersebut.
"Pokoknya kita design supaya menjadi indah," katanya. Kendati begitu, menurut Heryawan mengatakan tidak akan ada pembongkaran yang signifikan terhadap bangunan masjid itu.
Beberapa renovasi hanya dilakukan pada dinding dan kaca. "Tiang-tiang tidak ada perubahan, jadi tidak ada pembongkaran sedikit pun," jelasnya.
Heryawan menambahkan, untuk halaman luar akan dibangun suatu taman yang dilengkapi dengan air mancur. Bangunan menara pun akan dibuat tepat di samping Jalan Diponegoro itu.
BANDUNG - Bekas Gedung DPRD Jawa Barat yang belum genap satu tahun diubah menjadi masjid, akan segera mengalami perombakan. Anggaran yang dibutuhkan
- Pembangunan Jateng 2026 Diarahkan untuk Penopang Swasembada Pangan
- 1 Rumah Rusak Berat Tertimpa Longsor di Cianjur
- Pemprov Jabar: Lahan SMAN 1 Bandung Bukan Milik Perkumpulan Lyceum Kristen
- 253.409 Warga Jateng Manfaatkan Program Pemutihan Pajak, Terkumpul Rp61,9 Miliar
- Dituduh Menelantarkan Anak & Istri, Bambang Wuragil Merespons Begini
- Mbak Ita & Suami Jalani Sidang Perdana Kasus Dugaan Suap Proyek di Semarang