Aher Juara, PKS Tak Mau Jumawa
Senin, 25 Februari 2013 – 04:02 WIB
JAKARTA - Kendati pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Barat Ahmad Heriawan-Deddy unggul sementara berdasarkan berbagai perhitungan cepat (quick count), namun Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tak mau jumawa. Partai yang tengah dililit kasus suap impor daging sapi itu memilih menunggu sampai hasil perhitungan final versi Komisi Pemilihan Umum.
"Alhamdulillah, kita yakin ini yang terbaik dari ketentuan Allah. Saya kira itu semua baru hasil quick count, mari kita ikuti proses perhitungan yang riil di KPU," ungkap Ketua DPP PKS Aboebakar Alhabsy, Senin (25/2).
Menurut anggota Komisi Hukum DPR ini, PKS berharap Pemilukada Jabar cukup satu putaran saja. Sebab, pilkada satu putaran selain lebih sederhana dan murah juga tak menguras berkonsentrasi masyarakat Jabar.
Pria yang karib disapa Aboe itu mengungkapkan, kemenangan Aher di Jabar membuat PKS semakin yakin, bahwa langkah yang dipilih sudah tepat. "Yang pasti ini hikmah yang besar buat PKS, semakin mengukurkan soliditas kader dan mesin politik PKS," katanya.
JAKARTA - Kendati pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Barat Ahmad Heriawan-Deddy unggul sementara berdasarkan berbagai perhitungan cepat
BERITA TERKAIT
- Hasto PDIP Nilai Prabowo Sosok Kesatria, Lalu Menyindir Jokowi
- Akun Medsos PJ Bupati Temanggung Diserang Warganet: Stop Cawe-Cawe
- 3 Pejabat di Banggai Diduga Langgar Aturan Netralitas ASN, Gakkumdu Ancam Jemput Paksa
- Aktivis Dorong Semua Pihak Mewujudkan Pilkada Maluku Utara Aman dan Nyaman
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
- Prabowo Seorang Kesatria, Harus Tegas Hadapi Cawe-Cawe Jokowi di Pilkada