Ahli Teknik Sipil Kita Ciptakan Beton Bisa Terapung
jpnn.com - Ahli teknik sipil kita menorehkan prestasi level dunia. Kreasi mereka diberi nama mortar busa.
Wujudnya beton, tapi ringan, bahkan bisa mengapung di air.
Temuan yang diklaim pertama di dunia itu kini diaplikasikan di berbagai proyek infrastruktur di Indonesia.
JUNEKA S. MUFID, Bandung
Bayangkan sebongkah beton dilemparkan ke air. Tenggelam? Belum tentu. Jika mortar busa, beton tersebut akan mengapung.
Itulah kreasi para peneliti Balai Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Geoteknik Jalan dari Pusat Jalan dan Jembatan (Pusjatan) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.
Rahasia mortar busa adalah komposisi pasir, semen, dan busa dengan takaran khusus yang benar-benar pas.
”Jadi, untuk mengecek hasil cetakan beton, cukup dicemplungkan ke sungai,” ujar Kepala Balitbang Geoteknik Jalan Rudy Febrijanto saat ditemui di kantornya Selasa pekan lalu (4/4).
Ahli teknik sipil kita menorehkan prestasi level dunia. Kreasi mereka diberi nama mortar busa.
- Sektor Properti di Batam Diprediksi Meningkat di 2025
- Lion Parcel dan Indah Logistik Bekerja Sama untuk Perkuat Infrastruktur Pengiriman
- Mawardi-Anita Berjanji Membangun Infrastruktur Merata di Sumsel
- Kinerja Infrastruktur Pemkot Tangsel Diganjar Penghargaan Kementerian PU
- Debat Kedua Pilkada Balikpapan, Paslon 01 Fokus pada Infrastruktur dan Kebutuhan Dasar
- Bertrasformasi Jadi Kota Metropolitan, Semarang Fokus Sediakan Infrastruktur Berkelanjutan