Ahli Waris dan Sahabat Rendra Persoalkan Konser Kantata

Ahli Waris dan Sahabat Rendra Persoalkan Konser Kantata
Ahli Waris dan Sahabat Rendra Persoalkan Konser Kantata
Atas surat dari Airo, sebenarnya Clara sudah memberi jawaban. "Saya kasih jawaban, isinya keberatan. Ini bukan untuk saya atau ayah saya, tapi demi kesadaran masyarakat," ujar Clara yang didampingi pengacaran Ferry Amahorsea dan musisi kondang yang juga sahabat Rendra, Jockie Soeryoprayogo.

Sedangkan Ferry Amarhosea mengingatkan Kantata Barcok agar tidak membawakan lagu-lagu karya Rendra. "Saya lihat spanduknnya Kantata Barock ada harga tiketnya. Kalau sampai menampilkan karya WS Rendra, itu sama saja melanggar hak cipta karena belum ada hak dari ahli waris," ucap Ferry.

Sedangkan Jockie mengaku keberatan dengan teman-temannya di Kantata Barcok yang akan memainkan lagu-lagu karyanya bersama Rendra. "Saya tak punya catatan legal di mana posisi lagu saya," ucapnya.

Ditegaskannya, persoalan itu bukan menyangkut masalah uang. Jockie beralasan dirinya sudah sejak lama tak mempersoalkan tidak adanya penghormatan atas hak cipta dari karya-karyanya.

JAKARTA - Malam ini Iwan Fals, Sawung Jabo dan Setiawan Djody akan menggelar konser di Gelora Bung Karno (GBK) dengan mengusung Kantata Barock. Namun

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News