AHM Membuat Program Pelatihan Safety Riding Bagi Pemilik Honda EM1 e Series
jpnn.com, JAKARTA - PT. Astra Honda Motor (AHM) membuat paket pelatihan safety riding khusus bagi para pemilik motor listrik Honda EM1 e: dan Honda EM1 e: Plus di Indonesia.
Tujuan program itu untuk memberikan pemahaman yang benar ketika mengendarai motor listrik, karena terdapat perbedaan dengan mengendarai motor biasa.
General Manager Corporate Communication AHM Ahmad Muhibbuddin mengatakan sebagai bagian dari upaya mewujudkan netralitas karbon pada masa depan, AHM telah memasarkan dua model sepeda motor listrik, Honda EM1 e: dan Honda EM1 e: PLUS.
Kehadiran dua model sepeda motor listrik produksi anak bangsa itu, dilengkapi dengan layanan penjualan dan purna jual Honda di tanah air.
AHM bersama jaringannya menyiapkan gerai khusus bernama Honda e: Shop.
“Kami ingin menghadirkan produk dan layanan terbaik untuk pengguna sepeda motor listrik Honda secara komprehensif dengan menyiapkan program pelatihan keselamatan berkendara," tambah Muhib dalam keterangannya, Kamis (29/2).
"Sepeda motor listrik memiliki karakter yang berbeda, sehingga kami ingin memberikan solusi berkendara yang berkelanjutan, melalui Safety Riding Center Honda yang tersebar di beberapa wilayah di Indonesia.”
Fasilitas Safety Riding Training Center AHM di Indonesia
PT. Astra Honda Motor (AHM) membuat paket pelatihan safety riding khusus bagi para pemilik motor listrik Honda EM1 e: dan Honda EM1 e: Plus di Indonesia.
- Honda Resmi Meluncurkan PCX160 Terbaru, Cek Harganya di Sini
- Ngeeng, Scoopy Terbaru Meluncur ke Bali, Honda Paling Dicari
- Honda Scoopy Terbaru Resmi Melantai, Sebegini Harganya
- Honda ST125 Dax dengan Warna Baru Mejeng di IMOS 2024, Cek Harganya di Sini
- AHM Rilis Motor Listrik Honda ICON e dan CUV e, Yamaha Beri Komentar
- AHM Meluncurkan Motor Listrik Icon e: & CUV e:, Desain Futuristik, Sebegini Harganya