Ahmad Basarah Optimistis Semangat KAA Warnai Presidensi G20

‘’Kebijakan Presiden Jokowi yang akan mendonasikan vaksin Merah Putih ke Afrika adalah terobosan hebat yang harus didukung,'' ungkap Basarah.
Sebab, jangkauan distribusi vaksin di Afrika terbilang rendah. Mumpung memegang jabatan strategis dalam Presidensi G20, Indonesia harus berada di garda terdepan untuk membuka akses vaksin Covid-19 bagi negara-negara rentan.
Doktor hukum tata negara Universitas Diponegoro itu mengatakan, fondasi yang diletakkan Bung Karno di panggung internasional itu kini bisa dilanjutkan Presiden Jokowi dalam menjalankan peran stragegis di dunia internasional.
Dia berharap Indonesia dalam memegang presidensi G20 mampu meredam ketegangan dunia untuk menghindari suasana Perang Dingin II akibat ketegangan AS dan Rusia.
“Indonesia punya pengalaman menjadi pelopor dan memimpin perjuangan bangsa-bangsa Asia dan Afrika melepaskan diri dari belenggu kolonialisme. Sekarang peran itu diharapkan muncul di antara 20 negara anggota G20,” tandasnya. (mrk/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Wakil Ketua MPR RI Ahmad Basarah optimistis Indonesia dapat memanfaatkan momentum Presidensi G20 untuk melawan kolonialisme era modern yang mencengkeram dunia internasional dalam bentuk penguasaan ekonomi dan material
Redaktur & Reporter : Tarmizi Hamdi
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- Dukung Pengembangan Kopi di Indonesia, Ibas: Majukan Hingga Mendunia
- Temui Wamen Guo Fang, Waka MPR Eddy Soeparno Bahas Pengembangan Energi Terbarukan
- Waka MPR Dorong Pengembangan Kompetensi Berkelanjutan Bagi Guru Harus Dijalankan
- Pimpinan MPR Respons soal Terbitnya Inpres Pengentasan Kemiskinan Ekstrem
- Ketua MPR: Tindakan Kelompok Radikal Bisa Ciderai Perjuangan Rakyat Palestina