Ahmad Dhani Bocorkan Tanggal Pernikahan Al Ghazali dan Allysa Daguise

jpnn.com, JAKARTA - Musikus Ahmad Dhani membocorkan rencana pernikahan putra sulungnya dengan Maia Estianty, Al Ghazali.
Ahmad Dhani mengatakan bahwa Al Ghazali akan melangsungkan akad nikah pada tanggal cantik tahun depan.
"Rencananya 25-05-2025, kalau jadi ya," kata Ahmad Dhani, di Jakarta Barat, belum lama ini.
Sebelumnya, Maia Estianty, juga mengungkapkan rencana pernikahan Al Ghazali dengan Alyssa Daguise.
Menurut Maia Estianty, Al Ghazali akan menikahi Alyssa Daguise pada pertengahan 2025 nanti.
"Sebelum melewati Tahun Baru Islam," kata Maia Estianty, dikutip dari podcast Robby Purba di YouTube, Selasa (17/9).
Maia juga membeberkan konsep pernikahan yang akan diusung oleh Al Ghazali dan Alyssa.
"Si Alyssa, kan, bule banget maunya (pernikahan) simple," ungkap Maia.
Ahmad Dhani membocorkan rencana pernikahan putra sulungnya dengan Maia Estianty, Al Ghazali.
- Dituding Maling oleh Ahmad Dhani, Judika Buka Suara
- Nyaris Bercerai, Sheila Marcia dan Suami Kini Makin Lengket
- Ide Gila Ahmad Dhani Mencari Bibit Pesepak Bola Unggul Pernah Dicoba di China
- Angga Yunanda Ungkap Alasan Hanya Undang Orang Terdekat di Pernikahannya
- Koleksi Terbaru UNIQLO: C Spring/Summer 2025, Paduan Gaya Kasual dan Sporty
- 3 Berita Artis Terheboh: Ahmad Dhani Sindir Agnez Mo, Ayu Dewi Berduka