Ahmad Dhani Deklarasi Orang Kita
jpnn.com - JAKARTA – Musisi Ahmad Dhani menggelar deklarasi Orang Kita yang bertempat di Jalan Imam Bonjol, Jakarta, Jumat (13/5).
Menurut Dhani, tujuan dibentuknya Orang Kita untuk menampung para calon gubernur yang beradab. “Ini relawan untuk mendukung gubernur yang bermartabat dan beradab. Kami anti terhadap gubernur yang tidak beretika,” kata Dhani.
Pria kelahiran Surabaya itu menjelaskan, deklarasi Orang Kita akan dilakukan di lima wilayah Jakarta. Kemudian, akan dibuat posko sampai 44 kecamatan. “Targetnya untuk mendukung calon yang melawan Ahok,” ucap Dhani.
Saat disinggung apakah akan mencalonkan diri sebagai calon gubernur DKI, Dhani menyatakan, masih akan melihat perkembangan politik Jakarta.
“Yang jelas saya sudah melakukan komunikasi politik dengan partai-partai yang ada,” ungkap Dhani.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh politikus Partai Gerindra Habiburokhman, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Abraham Lunggana, mantan Menpora Adhyaksa Dault, dan aktivis Ratna Sarumpaet.(gil/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS