Ahmad Dhani Dipenjara, Once Bilang Begini

jpnn.com, JAKARTA - Konser Dewa 19 Reunion di Malaysia dipastikan tetap digelar meski Ahmad Dhani berada di sel penjara LP Cipinang.
Grup musik legendaris itu dijadwalkan tampil di negara tetangga pada 2 Februari 2019 mendatang.
Kepastian konser Dewa 19 Reunion tetap diadakan meski Ahmad Dhani dipenjara disampaikan oleh Once Mekel. Sang vokalis menyebut bahwa pertunjukan tetap harus dilaksanakan.
"Kalau tentang tanggal 2 Februari itu tetap jadi (konser)," kata Once saat dihubungi awak media, Senin (28/1).
Namun sayang, pelantun Dealova itu tidak mau mengomentari kasus yang dihadapi Ahmad Dhani. Once mengaku belum mengikuti kabar penahanan sahabatnya itu secara mendalam.
BACA JUGA: Usai Divonis Bersalah, Dhani Bilang Begini soal Ahok
"Terus terang saya baru tahu nih tentang apa yang terjadi ke Ahmad Dhani ya, perkembangan kasusnya. Saya belum menindaklanjuti, jadi saya enggak bisa kasih komentar tentang itu," ucap petinggi label Jagonya Musik dan Sports Indonesia tersebut.
Seperti diketahui, Ahmad Dhani divonis 1,5 tahun atas kasus ujaran kebencian. Vonis tersebut dibacakan majelis hakim dalam sidang putusan yang diadakan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (28/1) siang.
Ahmad Dhani dipenjara di LP Cipinang dalam kasus ujaran kebencian, sementara Dewa 19 akan konser di Malaysia.
- Ide Gila Ahmad Dhani Mencari Bibit Pesepak Bola Unggul Pernah Dicoba di China
- 3 Berita Artis Terheboh: Ahmad Dhani Sindir Agnez Mo, Ayu Dewi Berduka
- Bandingkan Agnez Mo dengan Ariel NOAH dan Raffi, Ahmad Dhani: Mereka Tahu Berterima Kasih
- Ahmad Dhani Sindir Agnez Mo soal Royalti, Kalimatnya Pedas Banget
- Kecewa dengan Ahmad Dhani, Agnez Mo: Bagaimana Bisa Informasi ini Berubah dan Dipelintir?
- Ahmad Dhani Merasa Diabaikan, Agnez Mo Ungkap Fakta Sebenarnya, Oh Ternyata