Ahmad Dhani: Fadli Zon Politikus Berbudaya

jpnn.com - JAKARTA – Ahmad Dhani melontarkan pujian setinggi langit pada politikus Partai Gerindra Fadli Zon. Musisi kontroversial itu kagum karena Fadli selalu punya waktu melakukan kegiatan kebudayaan.
"Fadli Zon itu politikus yang berbudaya. Jarang sekali ada politikus seperti beliau," puji Ahmad Dhani usai menghadiri peluncuran buku Fadli Zon di Red Top Hotel, Jakarta Pusat, Rabu (1/6) malam.
Dhani memberi apresiasi capaian Fadli Zon yang akhirnya merilis buku biografi. "Bagus, 45 tahun sudah punya buku,” kata Ahmad Dhani
Suami Mulan Jameela itu menyebut, buku biografi ini menambah catatan bagi Fadl sebagai politikus yang berbudaya. Sebab, sebelumnya, politikus Partai Gerindra ini juga aktif dalam membangun Rumah Budaya hingga Fadli Zon Library.
Seperti diketahui, Fadli Zon resmi meluncurkan buku biografi pertamanya. Buku tersebut diberi judul Menyusuri Lorong Waktu.
"Alhamdulillah akhirnya merilis buku. Buku ini saya persembahkan untuk ibu saya yang sudah melahirkan dan mengasuh saya," kata Fadli. (ded/jpg)
JAKARTA – Ahmad Dhani melontarkan pujian setinggi langit pada politikus Partai Gerindra Fadli Zon. Musisi kontroversial itu kagum karena Fadli
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kejagung: Dokumen Hasil Sitaan Penyidik di Kasus Korupsi Minyak Tidak Bocor
- Legislator PKS Sebut Hak Pekerja PT Sritex Bisa Segera Dipenuhi
- Info Dirjen Nunuk Bisa Bikin Guru PPPK dan PNS Bergembira
- Polres Inhu Tangkap Pelajar Asal Pekanbaru yang Jadi Bandar Narkoba
- Absen Saat Sidang Praperadilan Hasto, KPK Dianggap Sedang Berniat Buruk
- DPR Bentuk Panja Usut Mafia Lahan di Batam, Pengamat: Panggil Menteri ATR/BPN